Keutamaan Sholat Tahajud

Rasulullah menyebut sholat tahajud adalah ibadah terbaik setelah sholat wajib.

Republika/Edwin Dwi Putranto
Keutamaan Sholat Tahajud
Rep: Rossi Handayani Red: Ani Nursalikah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sholat tahajud (qiyamul lail) merupakan salah satu ibadah sunnah yang memiliki sejumlah keistimewaan. 

Baca Juga

Bagi seorang Muslim yang melaksanakan sholat ini, mereka dapat menjadi calon penghuni surga, Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman,

إِنَّ الْمُتَّقِينَ فِي جَنَّاتٍ وَعُيُونٍ آَخِذِينَ مَا آَتَاهُمْ رَبُّهُمْ إِنَّهُمْ كَانُوا قَبْلَ ذَلِكَ مُحْسِنِينَ كَانُوا قَلِيلًا مِنَ اللَّيْلِ مَا يَهْجَعُونَ وَبِالْأَسْحَارِ هُمْ يَسْتَغْفِرُونَ

"Sesungguhnya orang-orang yang bertaqwa itu berada dalam taman-taman (surga) dan mata air-mata air, sambil menerima segala pemberian Rabb mereka. Sesungguhnya mereka sebelum itu di dunia adalah orang-orang yang berbuat kebaikan. Di dunia mereka sedikit sekali tidur di waktu malam. Dan selalu memohonkan ampunan diwaktu pagi sebelum fajar," (Alquran surat Adz Dzariyat ayat 15-18).

 

Dalam tafsir Kementerian Agama RI dijelaskan pada ayat 17-18 yakni, mereka orang-orang yang bertakwa itu, sedikit sekali tidur pada waktu malam, sebagian waktunya dipergunakan untuk melakukan kebaikan dan ibadah kepada tuhannya. Dan pada akhir malam, setelah melaksanakan sholat tahajud mereka melanjutkan dengan dzikir dan memohon ampunan kepada Allah yang maha pengampun kepada semua makhluk-Nya yang bertaubat.

Di samping itu, Rasulullah menyebutkan sholat tahajud merupakan ibadah yang terbaik setelah sholat wajib, Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ شَهْرِ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ وَأَفْضَلُ الصَّلَاةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلَاةُ اللَّيْلِ

"Sebaik-baik puasa setelah puasa Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah Muharram. Sebaik-baik sholat setelah sholat wajib adalah sholat malam," (HR Muslim).

Keutamaan lainnya, yakni dengan memohon pada saat itu menjadi salah satu waktu yang mustajab. Rasulullah bersabda, 

 

"Sungguh pada malam hari terdapat waktu tertentu, yang bila seorang Muslim memohon kepada Allah dari kebaikan dunia dan akhirat pada waktu itu, maka Allah pasti akan memberikan kepadanya, dan waktu tersebut ada pada setiap malam," (HR Muslim).

 
Berita Terpopuler