Lintas Ekbis: PLN NTB Kembangkan Sepeda Listrik

Karyawan PLN NTB mencoba mengendarai sepeda listrik Mbojo Electric Bicycle (Matric-B) di kantor PLN Unit Induk Wilayah NTB di Mataram, NTB, Kamis (23/7/2020). Sepeda listrik unik dengan konsep vintage chopper electric bike tersebut merupakan produk IKM binaan PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bima dengan keunggulan berat hanya 35 kilogram, top speed mencapai 45 km/jam, tiga jam proses pengisian energi baterai dan dapat menempuh jarak hingga 60 kilometer.

Direktur Utama Mandiri Sekuritas Dannif Danusaputro (kanan) berbincang dengan Direktur Retail Theodora VN Manik (tengah) dan Direktur Operations Mandiri Sekuritas Heru Handayanto (kiri) usai menyampaikan pencapaian kinerja Mandiri Sekuritas semester I 2020 di Jakarta, Kamis (23/7/2020). Pada semester I 2020, Mandiri Sekuritas mencatatkan pertumbuhan jumlah nasabah menjadi 145.000 atau naik 35 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya.

Sejumlah warga Kampung Bayam (kiri) melakukan pembukaan rekening dengan Bank DKI saat pelaksaan Resettlement Action Plan (RAP) PT Jakarta Propertindo (Perseroda) (Jakpro) di Kantor Lurah Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 604 KK atau 1.612 warga Kampung Bayam yang terdampak proyek pembanguan Jakarta International Stadium (JIS) mengikuti kegiatan tersebut yang bertujuan agar warga terdampak tidak mengalami penurunan kualitas hidup dan secara bersamaan pembangunan proyek megastruktur kota Jakarta itu dapat tercapai.

Seorang petani merawat tanaman kacang di lahan pertanian Nogosari, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (23/7/2020). Memasuki musim kemarau, petani di wilayah tersebut mengganti pertaniannya dengan tanaman kacang atau kedelai agar lebih mudah dalam merawatnya sehingga tetap produktif saat musim kemarau.

Warga memeriksa gigi kambing di sentra penjualan hewan kurban Cipocok, Serang, Banten, Kamis (23/7/2020). Menurut pedagang meski di tengah pandemi COVID-19, penjualan hewan kurban mengalami peningkatan dari biasanya 30 ekor menjadi 73 ekor dalam sehari dengan harga bervariasi. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman/aww.

Red: Yogi Ardhi

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Karyawan PLN NTB mengembangan sepeda listrik "Mbojo Electric Bicycle" (Matric-B) di PLN Unit Induk Wilayah NTB di Mataram, NTB, Kamis (23/7/).

Sepeda listrik unik dengan konsep "vintage chopper electric bike" tersebut merupakan produk IKM binaan PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bima.

Matric-B memiliki keunggulan berat hanya 35 kilogram, top speed mencapai 45 km/jam, tiga jam proses pengisian energi baterai dan dapat menempuh jarak hingga 60 kilometer. Berikut berita foto lintas ekonomi dan bisnis selengkapnya.

 

 
Berita Terpopuler