Kasus Covid-19 Global Tembus 13 Juta

WHO memperingatkan pandemi akan semakin memburuk

AP / Leo Correa
Para aktivis dari LSM Rio de Paz dengan mengenakan kostum menggali kuburan simbolis dalam memprotes penanganan pemerintah terhadap pandemi COVID-19 di pantai Copacabana, di Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (11/6).
Rep: Kamran Dikarma Red: Nur Aini

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Kasus Covid-19 global telah menembus angka 13 juta, Selasa (14/7). Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memperingatkan pandemi dapat semakin memburuk jika protokol pencegahan penularan tak dipatuhi. 

Baca Juga

Mengutip data yang dihimpun laman Worldmeters, saat ini kasus Covid-19 global tercatat sebanyak 13.235.760. Sementara, korban meninggal mencapai 575.525 jiwa. 

Amerika Serikat (AS) tetap menjadi negara dengan kasus Covid-19 tertinggi, yakni sebanyak 3.479.483. Sementara, korban meninggal di sana sejauh ini mencapai 138.247 jiwa

Brasil menempati urutan kedua terbanyak kasus Covid-19 dengan 1.887.959 kasus dan 72.921 kematian. Posisi ketiga ditempati India dengan 907.645 kasus dan 23.727 kematian. 

Urutan keempat diduduki Rusia dengan 733.699 kasus dan 11.439 kematian. Sementara posisi kelima ditempati Peru dengan 330.123 kasus dan 12.054 kematian. 

WHO telah memperingatkan bahwa pandemi Covid-19 dapat semakin memburuk. Hal itu dapat terjadi jika negara-negara tak mematuhi protokol pencegahan penularan virus. 

"Biarkan saya berterus terang, terlalu banyak negara menuju ke arah yang salah, virus tetap menjadi musuh publik nomor satu. Jika dasar-dasar tidak diikuti, pandemi akan terus berlangsung, ia akan menjadi semakin buruk," kata Direktur Jenderal WGO Tedros Adhanom Ghebreyesus pada Senin (13/7). 

 

 
Berita Terpopuler