Emil: PKL Cicadas Tetap akan Dipindahkan

ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
Ridwan Kamil
Rep: Arie Lukihardianti Red: Angga Indrawan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Menanggapi penolakan PKL Cicadas untuk direlokasi ke Bandung Trade Mall (BTM), Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, tetap bersikukuh pada keputusannya. Menurut pria yang akrab disapa Emil tersebut, walaupun PKL menolak relokasi, ia tetap akan menjalankan kebijakannya.

"Kuncinya dialog, nanti dipanggil sama Pa Wakil Wali Kota. Pasti ada dialog," ujar Emil kepada wartawan di Pendopo Kota Bandung, Rabu (22/2).

Emil mengatakan, semua PKL Cicadas tetap akan di data dan dipindahkan. Namun, proses yang akan ditempuh akan membuat semua sama-sama enak. Saat dimintai komentar tentang keinginan PKL yang meminta direlokasi ke BTM, Emil mengatakan, apa pun keinginan PKL nanti akan dibicarakan. Yang terpenting, PKL tak berjualan di trotoar dan melanggar aturan.

"Kita bicara nanti. Ya, Insya Allah nanti kalau ditertibkan rapi trotoarnya," katanya.

 
Berita Terpopuler