Perbaiki Citra, PKS Bersiap Sambangi Kader di Daerah

Yasin Habibi/Republika
Presiden PKS, Anis Matta (Kiri)
Rep: Aldian Wahyu Ramadhan Red: Mansyur Faqih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tengah bersiap untuk melakukan safari politik. Safari tersebut merupakan upaya perdana Presiden PKS, Anis Matta untuk memperbaiki citra partai. 

"Fokus ke Jawa Barat dan diteruskan ke daerah lainnya," kata dia di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (2/1) malam.

Sebelumnya, citra partai dakwah tersebut tercoreng oleh kasus dugaan suap impor daging di Kementerian Pertanian. Tak tanggung-tanggung, mantan orang nomor satu di PKS, Luthfi Hasan Ishaaq ditetapkan sebagai tersangka untuk kasus tersebut.

Menurut Anis, safari tersebut akan dimulai Ahad (3/2). Tujuannya, untuk memberikan arahan ke kader-kader PKS yang ada di daerah. 

Anis yang sebelumnya menjabat sebagai sekjen partai tersebut menambahkan, yang terpenting saat ini adalah menjaga kepercayaan kader. Karenanya, partai menjadi fokus utama pergerakan dan pikirannya.

Anis pun enggan berkomentar mengenai kasus yang menimpa Luthfi. Ia malah mengimbau untuk bertanya langsung ke pengacara yang bersangkutan. 

 
Berita Terpopuler