Rabu 21 Oct 2020 17:03 WIB

Immobile Menikmati Kemenangan Lazio di Liga Champions

Ciro Immobile mengakui Dortmund adalah tim yang sangat kuat dan lawan yang tangguh.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang Lazio, Ciro Immobile.
Foto: EPA-EFE/MAURIZIO BRAMBATTI
Penyerang Lazio, Ciro Immobile.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Striker Lazio, Ciro Immobile, menikmati perasaan luar biasa saat timnya menandai pertandingan Liga Champions pertama dalam 13 tahun dengan kemenangan 3-1 atas Borussia Dortmund. Laga pembuka Grup F Liga Champions di Stadion Olimpico, Roma, itu digelar pada Rabu (21/10) dini hari WIB.

Immobile mencetak satu gol dan memberikan umpan untuk Jean-Daniel Akpa-Akpro, sementara sundulan Luiz Felipe dibelokkan dari tendangan sudut.

"Sungguh perasaan yang luar biasa karena setelah bertahun-tahun membawa klub ini kembali ke Liga Champions, ada rasa yang ekstra istimewa," kata Immobile dikutip dari Football Italia, Rabu (21/10). "Kami memainkan permainan yang sempurna dan sangat puas dengan penampilannya."

Immobile mengakui Dortmund adalah tim yang sangat kuat dan lawan yang tangguh. Tapi, menurutnya, semangat tim sangat luar biasa dan akan selalu membutuhkan permainan seperti itu di semua laga.

"Permainan itu benar-benar membuat kami berada di jalur yang benar dan membuktikan bahwa kami juga bisa unjuk gigi musim ini," kata Immobile menjelaskan. "Jika kami melangkah ke lapangan dengan determinasi dan fokus yang tepat, maka kami bahkan bisa mengalahkan tim seperti Dortmund. Ini grup yang seimbang, saat Brugge mengalahkan Zenit, jadi kita akan lihat apa yang terjadi."

Immobile menanggapi kritikan media Jerman saat ia tiba di Dortmund dan menyebutnya sebagai rekruran terburuk. Namun, ia mengakui bahwa ketika itu ia tiba di Dortmund di waktu yang salah.

"Saya tidak ingin mengatakan apa pun yang menentang kritik karena saya memperhatikan semuanya. Saya tahu kapan saya pantas mendapatkan pujian atau kritik," kata Immobile. "Saya melewatkan satu gol, saya akan kehilangan lebih banyak. Tapi saya berharap untuk mencetak lebih banyak daripada yang saya lewatkan untuk Lazio dan Nazionale."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement