Jumat 03 Sep 2021 06:06 WIB

Marketpace Otomotif Makin Bermunculan

Dengan marketplace otomotif, masyarakat semakin mudah mencari produk.

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Dwi Murdaningsih
Belanja Online (Ilustrasi)
Foto: Corbis
Belanja Online (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat ini, masyarakat makin akrab dengan jual beli online. Para pecinta otomotif pun kini kian dimudahkan dalam memenuhi beragam kebutuhanya lewat online marketplace.

Hal ini pun mendorong sejumlah online marketplace otomotif bermunculan. Salah satu yang terbaru yang hadir di Indonesia adalah toko.sepedamotor.com yang dikelola oleh PT Sepeda Motor Indonesia. General Manager PT Sepeda Motor Indonesia, Andika Pratama mengatakan, toko.sepedamotor.com adalah sebuah platform e-commerce yang menjembatani kebutuhan kandaraan sepeda motor dan akseoris sepada motor.

Baca Juga

"Lewat platform e-commerce ini, masyarakat bisa memenuhi kebutuhanya dengan lebih mudah. Karena masyarakat bisa terbantu dalam memenuhi kebutuhan sepeda motor, spare part, aksesoris dan apparel," kata Andika dalam virtual launching toko.sepedamotor.com beberapa waktu lalu.

Selain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, marketplace ini juga dihadirkan untuk mendukung UMKM otomotif. Sebab, marketplace ini bisa jadi sarana para pelaku UMKM untuk memasarkan produknya.

Saat ini, toko.sepedamotor.com sendiri telah menjalin kerja sama dengan sejumlah produsen dan store seperti Qooder, Royal Enfield, NIU, Royal Alloy, Deus Apparel, Prime Gears Premium Apparel beserta deretan brand lokal kebanggaan Indonesia seperti Gesits, Hunter Motorcycles, RSV Helmet dan lainnya.

"Lewat marketplace ini, masyarakat juga bisa menikmati promo gratis ongkir, cashback sebesar 50 persen dan giveaway merchandise," ujarnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement