Ahad 13 Jun 2021 15:44 WIB

Retak Tulang Kantung Mata, Kiprah Castagne di Euro Terhenti

Castagne bertabrakan dengan pemain Rusia Daler Kuzyaev saat beradu di udara

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Pemain Belgia Timothy Castagne (kedua kanan) terbaring usai berbenturan di udara dengan pemain Rusia Daler Kuzyaev di Euro 2020.
Foto: EPA-EFE/Anton Vaganov
Pemain Belgia Timothy Castagne (kedua kanan) terbaring usai berbenturan di udara dengan pemain Rusia Daler Kuzyaev di Euro 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, SAINT PETERSBURG -- Kemenangan Belgia denngan skor 3-0 Rusia pada partai pembuka mereka di Grup B Euro 2020 harus dibayar mahal. Salah satu pemain the Red Devils, Timothy Castagne, dipastikan tidak akan bisa memperkuat Belgia lagi pada Euro 2020 karena cedera parah. 

Castagne bertabrakan dengan pemain Rusia Daler Kuzyaev saat beradu di udara pada menit ke-25. Keduanya mengerang kesakitan sambil memegang kepala masing-masing. 

Baca Juga

Kuzyaev dapat kembali merumput setelah menerima perawatan medis selama dua menit. Sayangnya, hal tersebut tidak dialami Castagne karena langsung diganti oleh Thomas Meunier.

Pemain Leicester City itu dikabarkan mengalami retak pada tulang kantung mata. Dalam foto-foto pertandingan, terlihat mata Castagne membengkak. 

"Ini kabar buruk dan sangat sedih setelah mendengar Castagne keluar dari turnamen ini. Dia mengalami retak tulang dan harus menerima perawatan intensif," kata pelatih Belgia Roberto Martinez seperti dilansir SBS, Ahad (13/6). 

Selain Castagne yang mengalami cedera, timnas Belgia juga terancam kehilangan bek veteran Jan Vertonghen yang mendapat cedera engkel pada menit ke-77. Namun, Martinez mengisyaratkan masalah yang diterima Vertonghen tidak serius. 

"Vertonghen hanya mendapat cedera yang biasa dalam sepak bola. Engkelnya terkilir dan harus diperiksa selama 48 jam ke depan. Saya berharap masalah ini tidak serius," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement