Rabu 13 Jan 2021 11:59 WIB

All-New Nissan Magnite Meluncur Mulai Rp 200 Jutaan

All-New Nissan Magnite membawa sejumlah fitur dan teknologi yang pertama di kelasnya.

All-New Nissan Magnite
Foto:

Nissan juga memberikan serangkaian fitur keselamatan seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Hydraulic Brake Assist (HBA), Vehicle Dynamic Control (VDC), Traction Control System (TCS), hingga Hill Start Assist (HSA).

Sistem VDC yang unik dari Nissan meningkatkan kestabilan dan memungkinkan pengemudi untuk memiliki pengendalian yang lebih baik terutama saat berkendara pada kondisi cuaca yang kurang baik.

Guna menjelajahi lajur yang beragam, kendaraan ini hadir dengan dengan ground clearance setinggi 205 milimeter (tanpa beban). Model ini juga memiliki roof rail fungsional pada atap yang mempertegas kemampuannya untuk diajak berpetualang di perkotaan.

Pada bagian dalam, Niisan Magnite hadir dengan kabin yang lapang dan posisi duduk yang tinggi. Visibilitas yang diberikan sudut penglihatan depan hingga 36,1 derajat adalah yang terbaik di antara para rivalnya.

All-New Nissan Magnite dibanderol mulai dari Rp 208,8 juta untuk varian Upper MT, lalu varian Premium MT seharga Rp 226,3 juta, dan Premium CVT Rp 238,8 juta.

sumber : antara

Mention Yukk, Satu jenis kosmetik yang ada di Meja rias Kamu!

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement