Sabtu 13 Jun 2020 23:56 WIB

Alumni Akpol 95 Bantu Nelayan Terdampak di Pulau Harapan

Bantuan alumni Akpol 95 diberikan untuk warga terdampak Covid-19.

Para alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1995 bantu warga terdampak Covid-19 di Pulau Harapan.
Foto: Dok Istimewa
Para alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1995 bantu warga terdampak Covid-19 di Pulau Harapan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Para alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1995 yang menamakan diri Patria Tama ini menyerahkan bantuan berupa 1.000 paket sembako.

Bantuan diberikan kepada warga di Pulau Harapan, Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (13/6)  

Baca Juga

Sebanyak delapan perwira menengah (Pamen) yang mewakili alumni Akpol 95 berangkat ke Pulau Harapan untuk menyerahkan bantuan tersebut.  

Mereka adalah Kombes Pol Wahyu Bintono, Kombes Pol  Mokhamad  Ngajib, Kombes Pol  Singgamata, Kombes Pol  Alusiyous Supriadi, Kombes Teguh P, Kombes Pol Elfri Maith, Kombes Pol Defrian, Kombes Pol Heru, dan AKBP Andreas Wisnu Judana.  

Para alumni Akpol 95 yang kini menduduki sejumlah jabatan strategis ini berangkat dari Pelabuhan Marina Ancol, Jakarta Utara sekitar pukul 10.30 WIB. 

Kombes Pol Wahyu Bintono yang didaulat menjadi Ketua Patria Tama mengatakan pihaknya juga menyerahkan bantuan serupa secara serentak di sejumlah daerah seperti Lampung, Maluku, Sulawesi Selatan, dan Nusa Tenggara Barat.  

Selain membantu warga terdampak Covid-19, kata Wahyu, kegiatan peduli Akpol 95 ini juga untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-74.  

"Ini kegiatan pertama alumni Akpol 95 di masa pandemi Covid-19 ini. Jika keadaan mendukung, kegiatan seperti ini akan dilakukan kembali untuk membantu warga yang terdampak pandemi virus Corona ini," katanya.  

Menurut dia, warga Pulau Harapan di Kabupaten Kepulauan Seribu termasuk yang merasakan kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19.  

Dia menjelaskan, sebagai warga yang mayoritas bekerja sebagai nelayan, saat ini mereka kesulitan lantaran pembeli ikan hasil tangkapan mereka sangat berkurang jumlahnya. “Itu sebabnya, para alumni menyqlurkqn bantuan untuk warga Pulau Harapan," paparnya.   

Hadirnya alumni Akpol 95 membawa bantuan pangan di tengah kesulitan ekonomi ini tentunya disambut gembira oleh warga Pulau Harapan.  

"Kami terharu dan sangat berterima kasih atas bantuan dari bapak-bapak polisi alumni Akpol 95. Bantuan sembako ini sangat bermanfaat dan meringankan beban kami sebagai warga nelayan," kata Arsina, warga Pulau Harapan, yang mendapat bantuan sembako.  

Hingga saat ini, menurut Ardina, Pulau Harapan masih berstatus zona hijau atau zona aman dari Covid-19. Warga masih leluasa beraktivitas seperti biasa. 

"Tapi, jumlah pembeli ikan hasil tangkapan kami sangat berkurang akibat virus Corona. Dampaknya, penghasilan kami juga sangat berkurang," ujar dia.   

Dengan demikian, alumni Akpol 95 Patria Tama telah mendistribusikan sebanyak 25 ribu paket sembako kepada warga terdampak Covid-19 secara serentak pada Sabtu dan Ahad (13-14 Juni 2020). Hal ini menyongsong Hari Bahayangkara ke-74. 

1. Polda Metro Jaya (7.000 paket)

2. Polda Jawa Tengah (4.000 paket)

3. Polda Jawa Timur (5.000 paket)

4. Polda Banten (2.000 paket)

5. Polda Lampung (2.000 paket)

6. Polda Jambi (1.000 paket)

7. Polda Maluku (1.000 paket)

8. Polda Sultra (1.000 paket)

9. Polda DIY (1.000 paket)

10. Polda Sulawesi Selatan (1.000 paket)

Untuk pembagian sembako di wilayah Jakarta dilaksanakan di seluruh wilayah Jakarta dan di antaranya dibagikan secara langsung oleh perwakilan Angkatan 95 di Pulau Harapan sebayak 1.000 paket

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement