Rabu 18 Mar 2020 13:08 WIB

Juergen Klopp Poles Wijnaldum Jadi Pemain Serba BIsa

Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum tampil impresif musim ini.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko
Georginio Wijnaldum mencetak gol di Anfield Stadium, Kamis (12/3). (Carl Recine/Reuters )
Foto: Carl Recine/Reuters
Georginio Wijnaldum mencetak gol di Anfield Stadium, Kamis (12/3). (Carl Recine/Reuters )

REPUBLIKA.CO.ID,  LIVERPOOL -- Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum tampil impresif musim ini. Penampilannya yang moncer tak lepas dari peran sang pelatih, Juergen Klopp.

 

Baca Juga

"Ketika saya berbicara dengan (Juergen) Klopp, dia melihat saya dalam peran yang lebih defensif. Di mana saya harus menjadi pemain serba bisa. Itu tidak mudah, karena saya terbiasa menyerang, tetapi itu telah membantu perkembangan saya," ujar Wijnaldum, dikutip dari laman resmi Liverpool, Rabu (18/3).

 "Saya menjadi pemain serba bisa," kata eks Newcastle United.

Sewaktu bersama tim nasioanal Belanda, pada 2014 lalu, Wijnaldum bermain sangat menyerang. Saat itu De Orange dilatih Louis van Gaal. Tepatnya di Piala Dunia Brasil.

Selanjutnya ketika bermain di PSV Eindhoven dan Newcastle, ia tidak memainkan peran itu lagi. Hal serupa berlanjut saat yang bersangkutan menuju Liverpool. Ia juga membahas hubungannya dengan Klopp. Ia merasa juru taktik asal Jerman berperan besar dalam peningkatan karir sepakbolanya.

Wijnaldum termasuk andalan Liverpool saat merajai Eropa dan dunia. Kini, pasukan Anfield di ambang gelar Liga Primer Inggris. Dua kemenangan lagi, sudah cukup bagi the Reds menjadi jawara di negerinya sendiri. Sebuah penantian panjang selama 30 tahun terakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement