Ada VAR di Championship Series Liga 1, Ini Antusiasme Madura United

VAR akan digunakan di fase penting Liga 1.

ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Pesepak bola Madura United Dalberto Luan Belo (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama tim pelatih usai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Ahad (21/4/2024). Madura United menang dengan skor 2-0. Gol Madura United dicetak Riyatno Abiyoso menit ke-21 dan Dalberto di menit ke-39.
Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, MADURA -- Madura United menyambut baik penggunaan Virtual Assistant Referee (VAR) pada babak Championship Series Liga 1 Indonesia musim ini.

Baca Juga

Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Ahad (12/5/2024), pelatih Madura United Mauricio Souza menilai penggunaan VAR akan meningkatkan kualitas pertandingan dan meminimalkan kesalahan keputusan wasit. 

"Saya pikir ini momentum yang tepat untuk gunakan VAR. Saya pikir VAR bisa bawa fair play. Saya pikir VAR bagus di momen ini. Saya berharap pada musim depan sudah ada VAR sejak mulai kompetisi," ungkap Mauricio.

Sementara itu, kapten Madura United Fachruddin Aryanto mengaku sangat senang dengan penggunaan VAR dan yakin sepak bola Indonesia dapat terus berkembang.

"Ini bukti perkembangan sepak bola di Tanah Air. Saya berharap ini bisa menjadi titik awal kebangkitan sepak bola Nasional," kata Fachruddin.

Diketahui PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi BRI Liga 1 2023/24, mensosialisasikan penggunaan Video Assistant Referee (VAR) dalam babak Championship Series kepada skuad Madura United FC, Jumat (10/5/2024) lalu.

Tim pelatih dan pemain Madura United mengikuti sosialisasi yang bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh tentang penggunaan VAR dalam pertandingan sepak bola.

Madura United menjadi tim terakhir peserta babak Championship Series yang mendapat kesempatan sosialisasi penerapan VAR, sebelumnya LIB telah melakukan sosialisasi kepada Persib Bandung, Bali United FC, dan Borneo FC.

Selanjutnya penggunaan VAR akan diterapkan pada babak Championship Series BRI Liga 1 2023/24, termasuk saat Madura United menjamu Borneo FC Samarinda di Stadion Gelora Bangkalan (SGB), Rabu (15/5/2024) mendatang.

 
Berita Terpopuler