RANS FC Ingin Akhiri Puasa Kemenangan

RANS Nusantara FC tidak pernah menang dalam empat laga terakhir.

network /dip purwadi
.
Rep: dip purwadi Red: Partner

Rans Nusantara FC (Instagram/rans.nusantara)

KARTUMERAH -- RANS Nusantara FC akan menjamu Madura United FC pada pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (9/8/2023). Skuad Magenta ingin mengakhiri puasa kemenangan dimana mereka tidak pernah menang dalam empat laga terakhir.

‘’Kami tahu kami akan melawan tim hebat, tetapi kami juga adalah tim bagus,’’ kata pelatih RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida, seperti dikutip dari Ligaindonesiabaru.com.

‘’Kami tahu semua pertandingan adalah sulit dan tidak ada perbedaan dari laga-laga sebelumnya,’’ ujarnya. ‘’Kami akan melakukan yang terbaik untuk mengumpulkan tiga poin karena itu adalah target kami.’’

Laga malam ini akan menjadi ujian penting bagi skuat Magenta Force lantaran belum pernah menang dalam empat laga terakhir. Sementara, Madura United sebaliknya sedang dalam tren positif dengan menempati peringkat pertama klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024.

Almeida menilai timnya sudah melakukan evaluasi. Termasuk persoalan minim gol yang timnya ciptakan.

"Apa yang saya lihat di dalam kompetisi adalah normal dan hampir semua tim begitu. Tentu saja jika terjadi penalti atau cetak gol dari open play tidak masalah dan yang penting bisa tampil bagus," kata pelatih asal Portugal ini.

 
Berita Terpopuler