Ribuan Penggemar Iringi Pemakaman Mualaf Sinead O'Connor

Sinead O'Connor atau Shuhada Sadaqat dimakamkan sesuai tata cara Islam.

REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Sebuah mobil jenazah yang membawa peti jenazah penyanyi Irlandia Sinead O Connor lewat selama prosesi pemakamannya di mana para penggemar berbaris di jalan untuk mengucapkan selamat tinggal terakhir padanya di Bray, Irlandia, 8 Agustus 2023.
Rep: Amri Amrullah Red: Ani Nursalikah

REPUBLIKA.CO.ID, DUBLIN -- Ribuan penggemar Sinead O'Connor atau Shuhada' Sadaqat berbaris di jalan-jalan di kota asalnya untuk mengucapkan selamat tinggal dan menyanyikan lagu-lagunya, Selasa (8/8/2023). Para punggawa musik Irlandia, Michael D. Higgins, Bono, The Edge dan Bob Geldof, termasuk anggota U2 yang menghadiri upacara pemakaman.

Peti mati Sinead diarak di jalanan Bray dengan diiringi oleh sebuah VW camper van yang memainkan lagu Bob Marley dan lagu-lagu hitsnya. Lebih dari 3.000 orang berkumpul untuk melayat sang bintang idola. Penggemar sambil menangis menyanyikan lagu "Nothing Compares to U" dalam sebuah perpisahan yang mengharukan.

Sinead atau Sadaqat, penyanyi yang meninggal pada usia 56 tahun bulan lalu itu, meninggalkan kesedihan mendalam bagi banyak orang. Keluarga mengadakan upacara peringatan pribadi Selasa pagi ini yang dihadiri oleh Presiden Irlandia, Michael D Higgins, dan Perdana Menteri Leo Varadkar. 

Baca Juga

Imam Syaikh Umar Al-Qadri yang menyampaikan sambutan duka mengatakan Sinead telah mengalami lebih dari sekadar kesulitan dan penderitaan.

"Dikaruniai suara yang menggerakkan generasi muda, ia dapat membuat pendengarnya meneteskan air mata dengan resonansi dunia lain. Suara Sinead membawa serta nada harapan, untuk menemukan jalan pulang. Orang-orang Irlandia telah lama menemukan penghiburan dalam lagu dari penderitaan di tempat yang lebih rendah ini, dan Sinead tidak terkecuali, dan dengan berbagi penghiburan itu, dia membawa sukacita bagi banyak orang di seluruh dunia," katanya, dilansir Daily Mail, Selasa.

Salah satu saudara laki-laki Sinead juga berbicara tentang asal-usul dan kehidupannya, yang dimulai di Dublin dan berakhir di London setelah ia menjadi bintang global. Keluarga penyanyi terkenal ini telah meminta orang-orang yang ingin mengucapkan selamat tinggal terakhir untuk berdiri di sepanjang tepi pantai Bray di Co Wicklow saat iring-iringan mobil jenazah melewati jalan dengan diiringi lagu "Natural Mystic" dari Bob Marley dan Wailers.

Sebuah mobil kemping Volkswagen...

Sebuah mobil kemping Volkswagen memimpin mobil jenazah yang membawanya dalam perjalanan terakhirnya dengan para pelayat melemparkan bunga ke atap dan kap mobil. Bunga hydrangea biru dan mawar menutupi dan mengelilingi peti mati. Mobil jenazah kemudian berhenti di luar bekas rumahnya selama beberapa menit agar para pelayat dapat memberikan penghormatan.

Sinead, seorang ibu dari empat orang anak ditemukan meninggal di apartemennya di Herne Hill pada 26 Juli 2023. Penyebab kematiannya tidak diungkapkan, namun ia akan dimakamkan dengan tata cara Islam setelah ia memutuskan menjadi mualaf pada 2018.

Irish singer Sinead OConnor performs during her concert in Akvarium Klub in Budapest, Hungary, 09 December 2019. - (EPA-EFE/Marton Monus HUNGARY )



Mobil jenazah dan iring-iringan musik berhenti hanya beberapa menit di depan rumah Sinead, yang memiliki sebuah kursi merah muda di tangga. Sinead biasanya duduk di kursi tersebut selama pandemi Covid dan berbicara dengan orang-orang yang lewat.

Temannya, Liam O'Maonlai, vokalis band Hothouse Flowers, termasuk di antara mereka yang tiba di bekas rumah Sinead. "Saya pikir cinta adalah alasan mengapa orang-orang berada di luar rumah hari ini. Mereka mencintainya. Saya mengaguminya," kata O'Maonlai.

Kepala imam di Islamic Centre of Ireland...

Kepala imam di Islamic Centre of Ireland Syaikh Umar Al-Qadri mengatakan kepada Mail Online bahwa Sinead akan dimakamkan secara Islam sesuai dengan kepindahannya ke agama tersebut, dan ia akan dicatat dengan nama muslimah Shuhada Sadaqat.

"Pemakaman itu jelas bersifat pribadi (untuk) keluarga dan itu adalah upacara yang sangat mengharukan dan saya pikir itu benar-benar mencerminkan kepribadian Sinead yang indah. Upacara tersebut sangat spiritual dan mencerminkan identitas Irlandia dan juga identitas Muslimnya," ujar Syaikh Dr Umar Al-Qadri.

"Jadi saya bersama anggota komunitas Muslim dan kami melakukan sholat jenazah untuk Sinead," katanya.

Dia juga mengatakan O'Connor tidak pernah menjauh dari Tuhan, tidak seperti orang lain yang mengalami kesulitan dan cobaan dalam hidupnya. "Dia adalah manusia luar biasa yang bukan hanya seorang musisi dan seniman yang hebat, tetapi juga seorang yang akan menyentuh hati jutaan orang karena suaranya, tetapi juga karena isinya yang luar biasa. Dia selalu memiliki iman dan keyakinan yang kuat kepada Tuhan," kata Umar Al-Qadri.

Presiden Irlandia Michael Higgins menyampaikan penghormatannya. Dia mengatakan akan menghadiri upacara pemakaman. "Curahan kesedihan dan penghargaan terhadap kehidupan dan karya Sinead O'Connor menunjukkan dampak mendalam yang ia berikan kepada rakyat Irlandia," kata Higgins dalam sebuah pernyataan.

Lika-liku kehidupan Sinead O Connor. - (Republika)

 
Berita Terpopuler