Doa Berjimak di Malam Jumat, Berhubungan Intim Terhindar dari Setan

Doa ini dapat membantu memohon perlindungan Allah dari gangguan setan

network /Muhyiddin Yamin
.
Rep: Muhyiddin Yamin Red: Partner

Ilustrasi pasangan suami-istri sebelum melakukan hubungan intim.

BOYANESIA – Salam toghellen (saudara)... Berhubungan badan suami istri atau berjimak pada malam Jumat adalah suatu tindakan yang sah dalam Islam. Bahkan, hubungan intim bagi pasangan suami istri dinilai sebagai ibadah selama dilakukan dengan adab, rasa hormat, dan dalam batasan-batasan yang ditetapkan oleh agama.

Dalam Islam, terdapat beberapa anjuran dan tata cara yang dianjurkan untuk dilakukan oleh pasangan suami istri sebelum berhubungan intim. Hal ini termasuk membaca doa-doa. Di antara doa yang dianjurkan dibaca sebelum berjimak adalah sebagai berikut:

"بِسْمِ اللَّهِ اللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا"

Bismillahi, Allahumma jannibnassyyaithana wa jannibissyaithana ma razaqtana

Artinya: "Dengan menyebut nama Allah. Ya Allah, jauhkanlah kami dari gangguan setan dan jauhkanlah setan dari hasil rizki yang Engkau berikan kepada kami."

Doa ini dapat membantu memohon perlindungan Allah dari gangguan setan dan memohon agar hubungan suami istri dilindungi dan diberkahi oleh-Nya.

Namun, penting untuk diingat bahwa Islam mengajarkan untuk menjaga kesucian dan kebersihan dalam menjalani kehidupan seksual, termasuk dalam memilih waktu dan tempat yang pantas. Selain itu, keintiman suami istri juga harus didasarkan pada kasih sayang, saling pengertian, dan kehormatan antara keduanya.

Selamat menikmati malam Jumat....!!

 
Berita Terpopuler