Tiket Konser Aespa 'Synk: Hyper Line' di ICE BSD Dijual Mulai 26 Mei, Harganya?

Aespa akan menggelar konser Synk: Hyper Line in Jakarta pada 24 Juni 2023.

EPA-EFE/CAROLINE BREHMAN
Grup K-pop Aespa akan menggelar konser di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD pada 24 Juni 2023.
Rep: Umi Nur Fadhilah Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Promotor Dyandra Global mengumumkan jadwal penjualan dan harga tiket konser Aespa Live Tour 2023 "Synk: Hyper Line in Jakarta" di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD pada 24 Juni 2023. Tiket akan ditawarkan mulai 26 Mei 2023 pukul 16.00 WIB di laman aespa2023jakarta.com.

"Lihat seat plan resmi 'aespa Live Tour 2023 Synk: Hyper Line in Jakarta'. Penjualan tiket dimulai pada 26 Mei 2023 pukul 16.00 melalui aespa2023jakarta.com," tulis Dyandra Global di akun Instagram-nya, dilansir Jumat (19/5/2023).

Harga tiket konser Aespa dibagi dalam lima kategori, yaitu CAT 1A, 1B (standing) Rp 2.750.000; CAT 1C, 1D (standing) Rp 2.750.000; CAT 2 (seated) Rp 2.550.000; CAT 3A, 3B (standing) Rp 1.550.000; dan CAT 4A, 4B (standing) Rp 1,1 juta. Harga tiket belum termasuk pajak 15 persen dan platform fee empat persen.

Pada awal tahun ini, grup beranggotakan Karina, Giselle, Winter, dan Ningning itu mengumumkan rencana konser solo pertama bertajuk "2023 aespa 1st Concert SYNK: Hyper Line". Konser pertama dari grup bentukan SM Entertainment itu dimulai di Korea Selatan pada 25-26 Februari 2023.

Baca Juga

Aespa membuat sejarah K-pop dengan mini album barunya, My World, yang dirilis pada 8 Mei 2023. Mini album tersebut telah terjual lebih dari 1,37 juta kopi, mencetak rekor baru untuk penjualan pertama tertinggi dalam satu harian oleh artis wanita mana pun dalam sejarah Hanteo.

Hanteo Chart telah melaporkan bahwa pekan pertama perilisannya (8 hingga 14 Mei 2023), My World terjual dengan total 1.698.784 keping. Dengan pencapaian ini, Aespa telah memecahkan rekor Blackpink untuk penjualan pekan pertama tertinggi oleh artis wanita mana pun dalam sejarah Hanteo.

Rekor sebelumnya, yang ditetapkan oleh album Blackpink Born Pink pada 2022, adalah 1.542.950 keping. Girl group yang aktif sejak 2020 itu juga menjadi satu-satunya artis wanita dalam sejarah Hanteo yang memiliki dua album, yang masing-masing terjual lebih dari satu juta kopi pada pekan pertama.

Sebelum My World, mini album Aespa Girls terjual 1.126.068 keping pada pekan pertama perilisannya tahun lalu. Aespa melakukan debut pada 17 November 2020 dengan single "Black Mamba".

 
Berita Terpopuler