Undip Buka Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) 2023, Ini Info Lengkapnya

Pendaftaran dibuka 16 Maret sampai 17 April 2023.

network /Kampus Republika
.
Rep: Kampus Republika Red: Partner

Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) tahun 2023 dibuka untuk program Sarjana S1 dan Diploma. Foto : undip

Kampus—Universitas Diponegoro (Undip) membuka jalur mandiri melalui Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) tahun 2023. SBUB membuka peluang menjadi calon mahasiswa baru Undip program Sarjana S1 dan Diploma.

Pendaftaran Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi dibuka 16 Maret sampai 17 April 2023. Seleksi yang dilakukan meliputi berkas/administrasi, bakat, dan wawancara.

Berikut adalah persyaratan, cara mendaftar, berkas yang dibutuhkan, prestasi, dan jadwal Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi Undip. Informasi dihimpun dari laman pmb.undip.ac.id.

Persyaratan Mengikuti Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi Undip 2023

1. Lulusan 3 tahun terakhir (2021, 2022 dan 2023) dari SMA/MA/SMK/MAK

2. Memiliki nilai rata-rata rapor per semester 70 (Skala 100).

Tata Cara Mendaftar Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi Undip 2023

1. Peserta membuat user pendaftaran menggunakan email

2. Peserta memilih jalur pilihan SBUB

3. Membayar biaya pendaftaran pada bank yang ditunjuk (Bank BNI, Bank BRI, Bank BTN, Bank Mandiri, Bank BSI, Bank Jateng)

4. Peserta mengisi prestasi bakat dan mencetak kartu pendaftaran,

5. Peserta mengumpulkan berkas pendaftaran melalui ekspedisi atau kurir (tidak perlu datang secara langsung)

6. Melihat pengumuman hasil seleksi berkas secara online untuk pengumuman tahap 1,

7. Mengikuti tes seleksi bakat dan wawancara secara daring bagi peserta yang lolos seleksi berkas/administrasi (pengumuman tahap 1

Berikutnya : Persyaratan Berkas yang Harus Dikumpulkan


Persyaratan Berkas yang Harus Dikumpulkan

• Pas Foto terakhir berwarna , ukuran 4×6, sebanyak 1 lembar

• Fotokopi Ijazah/SKL yang telah dilegalisir Kepala Sekolah (bagi lulusan 2021 dan 2022).

• Fotokopi Identitas diri KTP/SIM/Kartu Pelajar.

• Fotokopi Rapor Semester 1-6 yang telah dilegalisir Kepala Sekolah, bagi lulusan 2021 dan 2022.

• Fotokopi Rapor SMT 1-5 yang telah dilegalisir Kepala Sekolah bagi lulusan 2023 .

• Kartu Tanda Peserta Pendaftaran diperoleh dari website pendaftaran.

• Formulir Peserta Pendaftaran diperoleh dari website pendaftaran.

• Fotokopi sertifikat prestasi yang telah dilegalisir Kepala Sekolah.

• Semua dokumen dikirim melalui ekspedisi atau kurir (tidak perlu datang secara langsung) ditujukan kepada PANITIA SBUB Gedung ICT Kampus UNDIP Jl. Prof Sudarto SH Tembalang Semarang 50275.

• Berkas dimasukkan dalam stopmap dengan warna sesuai ketentuan dibawah ini dan ditempelkan kartu tanda peserta di depan Stopmap dengan ketentuan dan tabel ceklist dibelakang cover depan

• Merah tua : Jalur Olahraga

• Biru : Jalur Seni

• Hijau : Keagamaan (Jalur Tahfidz dan Hafalan Alkitab),

• Kuning : Jalur Sains dan Teknologi dan Jalur Sosial Humaniora

1. Stopmap bagian depan ditempeli kartu tanda peserta yang bisa diperoleh saat cetak kartu pendaftaran, belakang cover ditempelkan tabel checklist

2. Panitia tidak bertanggung jawab bilamana peserta mengirimkan sertifikat asli.

Tingkat/Level Kejuaraan

• Kejuaraan Tingkat Internasional = Juara 1, Juara 2, Juara 3

• Kejuaraan Tingkat Nasional = Juara 1, Juara 2, Juara 3

• Kejuaraan Tingkat Provinsi = Juara 1

Lembaga Penyelenggara Kejuaraan

• Jalur Olah Raga: Komite Olah Raga Nasional seperti : PBSI, PERPANI, FORKI, BAPOMI, BAPOPSI, IPSI, PELTI, PRSI, PTMSI, PB TI,

• Jalur Seni, Saintek, Sosial dan Humaniora: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Agama, Kementerian Pariwisata, Kementerian Pemuda dan Olah Raga, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Kementerian dan/atau Lembaga lain yang relevan serta Kompetisi Saintek, Sosial dan Humaniora yang dilaksanakan oleh Undip,

• Jalur keagamaan: Lembaga Keagamaan

Berikutnya : Kategori Prestasi/Kejuaraan


Kategori Prestasi/Kejuaraan

Jalur Prestasi Bakat

1. Saintek Olimpiade Fisika,Biologi, Kimia Dan Matematika

2. Saintek Lomba Iptek

3. Saintek Lomba Robot Terbang

4. Saintek Lomba Robotika

5. Saintek Lomba Karya Ilmiah

6. Saintek Lomba Roket

7. Saintek Lomba Teknologi Informasi

8. Saintek Lomba Kapal

9. Saintek Lomba Hemat Energi

10. Saintek Lomba Bahan Bangunan Dan Gedung

11. Saintek Lomba Kompetisi Design Grafis

12. Soshum Olimpiade Sosial, Ekonomi, Geografi

13. Soshum Lomba Kompetisi Bisnis Dan Wirausaha

14. Soshum Lomba Pidato

15. Soshum Lomba Debat Bhs Indonesia

16. Soshum Lomba Debat Bhs Inggris

17. Keagamaan Tahfidzul Quran (Minimal 20 Juz)

18. Keagamaan Hafalan Alkitab

19. Seni Fotografi

20. Seni MTQ

21. Seni Musik

22. Seni Suara/Vokal

23. Seni Lukis

24. Seni Tari

25. Seni Film Dan Kronika

26. Seni Paduan Suara Gereja

27. Olahraga Atletik

28. Olahraga Bulutangkis

29. Olahraga Karate

30. Olahraga Kempo

31. Olahraga Panahan

32. Olahraga Pencak Silat

33. Olahraga Renang

34. Olahraga Taekwondo

35. Olahraga Tenis Lapangan

36. Olahraga Tenis Meja

37. Olahraga Catur

Jadwal Pendaftaran Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi Undip 2023

• Pendaftaran Online : 16 Maret – 17 April 2023

• Pengiriman Berkas Pendaftaran : 16 Maret – 17 April 2023

• Pengumuman Hasil Seleksi Berkas (Tahap 1), Tes Seleksi bakat dan Wawancara, Pengumuman Akhir : Akan diinformasikan lebih lanjut

Biaya Pendaftaran : Rp 250 ribu

Segala bentuk biaya pendaftaran yang telah disetorkan ke Undip tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.

Informasi selengkapnya Jalur Seleksi Bibit Unggul Berprestasi Undip 2023 dapat dilihat di laman pmb.undip.ac.id.

Baca juga :

25 Universitas Terbaik di Jawa Tengah Versi UniRank 2023, Undip, UNS, dan Unsoed Teratas

Pendaftaran Seleksi Mandiri Jalur Prestasi Unnes Sudah Dibuka, Ini Info Lengkapnya

Biaya Kuliah Universitas Negeri Semarang (Unnes) Jalur SNBP, SNBT, dan Jalur Mandiri, Ini Besarannya

Pertanyaan yang Sering Muncul dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 dan Jawabannya

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui komen di bawah ini atau e-mail : kampus.republika@gmail.com

 
Berita Terpopuler