De Gea Minta MU Lupakan Hasil Imbang dan Fokus Hadapi Arsenal

David De Gea kebobolan gol injury time lewat tendangan bebas.

AP/Rui Vieira
Penjaga gawang Manchester United David de Gea.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penjaga gawang Manchester United (MU) David de Gea menjelaskan rekan setimnya merasa sangat hancur setelah gagal mencuri angka penuh saat berkunjung ke markas Crystal Palace pada lanjutan Liga Primer Inggris 2022/2023.

Baca Juga

"Tentu saja mengecewakan, karena kami kebobolan di menit ke-90. Sulit untuk mengambil tapi saya pikir Palace layak mendapatkan satu angka," kata De Gea menjelaskan dilansir laman resmi klub.

Bermain di Stadion Selhurst Park, Kamis (19/1/2023), MU dipaksa berbagi hasil seri 1-1 melawan the Eagles. Setan Merah sendiri lebih dulu mencetak gol lewat Bruno Fernandes pada menit ke-43.

Nahas kemenangan di depan mata MU seketika buyar setelah gol luar biasa Michael Olise dari eksekusi tendangan bebas tak bisa diantisipasi dengan baik oleh De Gea pada menit ke-90+1.

De Gea menilai para pemain MU selalu kehilangan bola yang mampu dimanfaatkan dengan baik oleh penggawa Palace.

Meski demikian, portiere asal Spanyol tak ingin menjadikan hasil ini sebagai batu sandungan untuk performa mengilap Setan Merah dalam beberapa laga terakhir.

"Kebobolan...

"Kebobolan pada menit akhir sulit diterima. Tapi kita harus melanjutkan. Kami memiliki laga besar melawan Arsenal jadi kami harus siap dengan sangat baik," sambung De Gea.

Dengan hasil ini, MU gagal mengkudeta posisi Manchester City di kursi kedua. Pasukan Erik ten Hag sementara tertahan di peringkat tiga klasemen dengan koleksi angka 39 sama dengan milik City.

Sedangkan Arsenal semakin nyaman di posisi puncak klasemen dengan torehan nilai 47 berbanding delapan poin dari dua tim di bawah Manchester City pun MU.

 
Berita Terpopuler