Bukan Cuma Sirup, Dosen UM Surabaya Sebut Vape Juga Berpotensi Sebabkan Masalah Gagal Ginjal Akut

Bukan Cuma Sirup, Dosen UM Surabaya Sebut Vape Juga Berpotensi Sebabkan Masalah Gagal Ginjal Akut

.
Rep: Kampus Republika Red: Partner

Rokok elektrik atau yang lebih dikenal dengan sebutan vape banyak dikonsumsi oleh perokok aktif di semua kalangan. Foto : youtube

Kampus—Banyaknya kasus gangguan ginjal akut anak diduga antara lain dipicu oleh etilen glikol (EG) dan dietilen glikol DEG) pada obat sirup. Obat sirup yang awalnya menggunakan propilen glikol sebagai bahan pelarut, namun karena kelangkaan dan tingginya harga zat tersebut membuat beberapa pabrik obat yang kurang bertanggungjawab beralih menggunakan DEG dan EG sebagai pengganti bahan pelarut pada obat sirup.

Dosen Teknologi Laboratorium Medis (TLM) UM Surabaya Vella Rohmayani menjelaskan propilen glikol ternyata selama ini bukan hanya lazim digunakan sebagai bahan pelarut pada obat sirup saja. Namun jenis zat pelarut ini juga ditemukan dalam kandungan vape.

Baca juga : Dietilen Glikol dan Etilen Glikol Diduga Memicu Gangguan Ginjal Akut, Ini Penjelasan Pakar Unpad

Rokok elektrik atau yang lebih dikenal dengan sebutan vape ini, banyak dikonsumsi oleh perokok aktif di semua kalangan. Mulai anak muda, dewasa hingga usia tua, bahkan dikalangan perokok perempuan.

Vape menurutnya dijadikan pilihan alternatif oleh perokok aktif, karena selama ini banyak masyarakat yang mempercayai lebih ramah terhadap kesehatan jika dibandingkan dengan rokok konvensional. Beredarnya isu bahwa vape lebih sehat dan aman digunakan telah berhasil membuat banyak perokok konvensional yang kemudian beralih mengkonsumsi vape.

“Seperti halnya obat sirup, vape selama ini juga menggunakan campuran pelarut propilen glikol. Sehingga tidak menutup kemungkinan bahwa vape juga terindikasi mengalami cemaran DEG dan EG seperti halnya yang ditemukan pada obat sirup,” jelas Vella seperti dikutip dari laman um.surabaya.ac.id, Selasa (01/11/22)

Menurut Vella, beralih menggunakan vape sebagai pilihan alternatif rokok konvensional nyatanya bukan merupakan pilihan yang tepat.

“Oleh sebab itu pengguna vape atau dikenal dengan sebutan vaping perlu waspada karena penggunaan vape justru mengakibatkan berbagai masalah kesehatan. Salah satunya yaitu dapat menyebabkan terjadinya masalah gagal ginjal akut,” tegas Vella.

Baca juga :

Dosen UGM : Waspada, Tapi Jangan Panik Hadapi Kasus Gagal Ginjal Akut

Obat Sirup Diduga Picu Gagal Ginjal Akut, Ini Saran Pakar UGM untuk Menyikapinya

Ingin Menurunkan Berat Badan ? Ikuti Lima Langkah Diet yang Aman dan Sehat dari Ahli Gizi UGM

Tahun 2023 Resesi Ekonomi ? Ini Tips Mengelola Keuangan Pribadi untuk Menghadapinya dari Pakar UGM

Ini Manfaat Penting Susu Menurut Pakar IPB

Ini Profil Prof Ova Emilia, Rektor Wanita Kedua UGM

UGM Masuk 10 Besar Dunia Kampus Paling Top di Instagram Versi Emplifi

Merasa Insecure ? Begini Tips Menghadapinya dari Dosen Psikologi UGM

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id.Silakan sampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com.

 
Berita Terpopuler