Pastikan Kondisi Ternak Sehat, Rumah Zakat Lakukan Pengecekan kepada Kelompok Ternak

Banyaknya kasus PMK khususnya di Pamekasan membuat sejumlah masyarakat resah

Rumah Zakat
Relawan Rumah Zakat bersama TIM melakukan pengecekan untuk memastikan kondisi ternak yang dipelihara oleh sejumlah lansia yang mendapatkan bantuan pemeliharaan kambing bergilir dari Rumah Zakat.
Red: Gita Amanda

REPUBLIKA.CO.ID, PAMEKASAN -- PMK atau dikenal juga sebagai Foot and Mouth Disease (FMD) dan Apthtae Epizooticae adalah penyakit hewan menular bersifat akut yang disebabkan virus. Penyakit ini dapat menyebar dengan sangat cepat mengikuti arus transportasi daging dan ternak terinfeksi.

Banyaknya kasus yang terjadi khususnya di Pamekasan membuat sejumlah masyarakat resah, baik dikalangan peternak ataupun pedagang hewan. Tidak terkecuali Gapoknak Lansia binaan Rumah Zakat yang berada di Desa Berdaya Plakpak Kecamatan Pegantenan Pamekasan.

Menyikapi hal tersebut Relawan Rumah Zakat bersama TIM melakukan pengecekan untuk memastikan kondisi ternak yang dipelihara oleh sejumlah lansia yang mendapatkan bantuan pemeliharaan kambing bergilir dari Rumah Zakat, dengan tujuan mampu meningkatkan ekonomi keluarga lansia. "Alhamdulillah kondisi ternak kambing lansia cukup sehat, namun dengan banyaknya kasus penyakit hewan seperti sekarang ini kita harus waspada," ucap Muslih Wahid, Relawan Rumah Zakat, Selasa (14/6/2022) lalu.

"Kambing kambing kami yang dari rumah zakat Alhamdulillah sehat banget," ucap Ibu Dju, salah seorang penerima manfaat. Harapannya untuk bulan ini bisa ada penambahan kambing sehingga pemeliharaannya bisa maksimal.

Baca Juga

 
Berita Terpopuler