Nyanyikan 'Say Love' di Java Jazz, JoJo Kenang Korban Insiden Penembakan Texas

Di atas panggung Java Jazz, JoJo turut menyoroti insiden penembakan di Texas, AS.

Republika/Thoudy Badai
Penyanyi Joanna Levesque alias Jojo tampil dalam panggung Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (27/5/2022). Jojo mejadi salah satu penampil utama di Java Jazz 2022. Ia tampil sebagai bintang tamu di pertunjukan spesial panggung BNI. Republika/Thoudy Badai
Rep: Shelbi Asrianti Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Amerika Serikat JoJo menggunakan penampilannya di Java Jazz Festival hari pertama, Jumat (27/5/2022), untuk mengenang para korban dari penembakan Texas. Insiden berlangsung pada Selasa (24/5/2022) di Robb Elementary School kawasan Uvalde, Texas.

Pada kejadian dekat perbatasan Meksiko itu, seorang pemuda 18 tahun melepaskan tembakan hingga menyebabkan 21 orang tewas. JoJo menyampaikan bahwa peristiwa tersebut sangat membekaskan duka.

Baca Juga

"Saya ingin menyoroti kejadian itu. Kegilaan dan hal negatif sebaiknya digantikan dengan cinta," ujarnya.

Nama-nama korban terpampang di layar panggung, sementara JoJo membawakan lagu "Say Love". Perempuan 31 tahun kelahiran Vermont, Amerika Serikat, itu yakin cinta punya pengaruh kuat untuk mengubah dunia menjadi tempat lebih baik. Lewat musik, JoJo hendak menyuarakannya.

Selama sekitar satu jam penampilan, JoJo membawakan belasan lagu. Beberapa judul tembang yang dia lantunkan termasuk "Say So", "Leave (Get Out)", "Too Little, Too Late", "What U Need", "Man", "Spiral SZN", "Baby It's You", "Like That", "Caught Up in the Rapture", serta "Worst".
 
JoJo mengaku sangat terhormat dan terberkati bisa hadir di Java Jazz Festival 2022. Dia senang bisa berbagi cinta. JoJo pun menyampaikan bahwa musik jazz tak pernah gagal menginspirasinya dalam cara yang tak bisa dia jelaskan dengan kata-kata.

Penyanyi Joanna Levesque alias Jojo tampil dalam panggung Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (27/5/2022). Jojo mejadi salah satu penampil utama di Java Jazz 2022. Ia tampil sebagai bintang tamu di pertunjukan spesial panggung BNI. Republika/Thoudy Badai - (Republika/Thoudy Badai)


Pemilik nama lengkap Joanna Noëlle Levesque itu juga ingin menginspirasi pendengar musiknya. Salah satunya pada lagu "Anxiety", tentang seseorang yang berusaha mengusir kecemasan.

"Saya mempersembahkan lagu ini agar kita bisa mengubah pikiran. Saya menciptakannya untuk siapa pun yang ingin menyingkirkan kecemasannya, menikmati momen indah dalam hidup," tutur JoJo.

 
Berita Terpopuler