Amanda Manopo Ingin Total Berbisnis Kalau Sudah Bosan Akting

Amanda Manopo punya bisnis di luar kegiatannya di dunia hiburan.

Republika/Gumanti Awaliyah
(Kika) Bio One, Amanda Manopo (tengah), dan Dewi Gita pada gala premier film Suara April di Epiwalk, Jumat (15/3/2019) malam. Amanda Manopo ingin total berbisnis kalau sudah berhenti akting.
Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Amanda Manopo ingin total berbisnis jika sudah tidak berkarier lagi di dunia hiburan. Amanda memulai karier sebagai aktris pada usia 13 tahun.

Sejak bisa menghasilkan uang sendiri, Amanda mengalokasikan pendapatannya untuk berbisnis. Dari berbagai bisnis yang dijalani, ternyata Amanda mendapat banyak penghasilan tambahan dan menjadi sebuah investasi yang menjanjikan.

Baca Juga

"Saya mulai dari Instagram dan cukup menghasilkan banyak pundi-pundi. Mendiang Mama juga minta saya ke bisnis karena lebih menjamin untuk ke depannya," ujar pemain sinetron Ikatan Cinta itu, dikutip pada Jumat (1/4/2022).

Amanda mengaku memiliki banyak bisnis di luar dunia hiburan. Bahkan, ketika disuruh memilih antara menjadi artis atau berbisnis penuh, dia sempat kebingungan.

"Syuting udah saya lakukan sejak 13 tahun, pasti nanti ada waktunya saya bosan. Kalau saya sudah bersuami, saya sudah punya anak, ya sudah saya bisnis aja. Yang kerjanya angkat telepon, ke luar bentar dapat cuan," katanya.

Meski memiliki banyak bisnis, Amanda mengatakan bahwa hanya ada satu merek yang mencantumkan namanya sendiri, yakni Skin Soul by Amanda Manopo. Perempuan kelahiran 6 Desember 1999 ini  mengaku hal ini dilakukan untuk mempelajari apakah mencantumkan nama yang sudah terkenal akan berpengaruh pada bisnisnya.

"Enggak semua harus menggunakan nama saya. Saya ingin lihat yang gunain nama saya sama enggak seperti apa hasilnya, dari situ saya belajar dan kalau yang enggak cantumin nama saya aja bisa sukses kenapa yang ini (Skin Soul) enggak," kata Amanda.

 

 
Berita Terpopuler