Kevin Hart Tolak Tawaran Terbang ke Luar Angkasa

Kevin Hart tak menyebut pihak mana yang memberi penawaran kepadanya.

EPA
Aktor sekaligus komedian Kevin Hart mengaku mendapat tawaran terbang dengan pesawat ulang alik.
Rep: Santi Sopia Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komedian yang juga aktor Hollywood, Kevin Hart menolak tawaran penerbangan luar angkasa belum lama ini. Kabarnya, pemeran film Jumanji : The Next Level itu akan dibayar mahal sebagai kompensasi risiko yang dihadapi dalam penerbangan.

Hart menolak tawaran tersebut dengan alasan kemanan. Meski begitu, dirinya dapat menerima tawaran yang sama di masa mendatang.

"Saya tidak hanya menolaknya, saya berkata, 'Saya ingin mengetahui rekor pesawat ulang-alik yang berhasil dengan yang tidak. Bagaimana rekor keberhasilannya' dan itulah alasan saya," kata Hart dalam acara radio satelitnya "Straight From the Hart", dilansir AceShowbiz, Jumat (23/7).

Aktor yang sudah membintangi sekitar 48 film layar lebar itu turut menyinggung soal bencana pesawat sebelumnya. Itulah yang menjadi alasan dia tidak ingin pergi bersama astronaut.

Baca Juga

Hart mengakui tawaran tersebut datang untuk tujuan mendokumentasikan pengalaman seorang selebritas. Bintang stand-up "Laugh at My Pain" itu juga mengaku memiliki terlalu banyak hal berrharga dalam hidupnya.

Hart belum mau mempertaruhkan nyawa saat ini. Menurutnya, ia akan mempertimbangkan tawaran itu dalam 20 tahun atau lebih.

"Sekarang, jika saya berada di sisi lain kehidupan, jika saya berusia 60, 65 tahun, anak-anak saya berada pada usia tertentu. Saya telah melihat semua bunga bermekaran dan saya akan menjalani hidup, itu adalah sesuatu yang Anda tandai. Pada titik ini, ketika Anda memiliki anak-anak kecil, nah saya tidak bisa main-main dengan ruang angkasa pada saat ini,” ujar bintang Ride Along itu.

Hart telah dikaruniai empat anak, ada yang berusia 10 bulan hingga 16 tahun. Hart tidak memerinci dari pihak mana dia mendapat tawaran penerbangan luar angasa. Tetapi kecil kemungkinan didapat dari pengusaha miliarder Jeff Bezos atau Richard Branson, yang melakukan penerbangan luar angkasa dalam beberapa pekan terakhir.

Komedian 42 tahun itu menyebutkan bahwa proyek penerbangan akan memakan waktu "30 hingga 45 hari". Ia sebelumnya diminta menjalani pelatihan "perjalanan 60 sampai 90 menit".

 
Berita Terpopuler