KH Miftah Faridl Sudah Sembuh dari Covid-19

KH Miftah Faridl pernah menjalani perawatan di rumah sakit selama 11 hari

Istimewa
KH Miftah Faridl
Rep: Muhammad Fauzi Ridwan Red: Andi Nur Aminah

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung, KH Miftah Faridl sempat terpapar Covid-19 dan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Bandung, Eidelwiess. Kini, Ketua Dewan Pembina Sinergi Foundation sudah dinyatakan sembuh dan telah keluar dari rumah sakit usai menjalani uji usap PCR.

Baca Juga

"Alhamdulillah sudah (sembuh)," ujar CEO Sinergi Foundation, Asep Irawan saat dikonfirmasi, Selasa (29/6).

Ia menuturkan, KH Miftah Faridl keluar dari rumah sakit pada Ahad (27/6) kemarin sekitar pukul 22.00 WIB. Saat ini, yang bersangkutan sedang dalam proses pemulihan kondisi kesehatan. "Sedang masa pemulihan," katanya.

Pada laman Instagram salmanitb, disebutkan KH Miftah Faridl menjalani perawatan di rumah sakit selama 11 hari akibat terpapar Covid-19. Ia sudah diperbolehkan pulang usai mendapatkan hasil negatif Covid-19 berdasarkan uji usap PCR.

Ia pun menitipkan pesan kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dengan baik yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Selain itu, ia mengajak masyarakat untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah Swt.

Sebelumnya, KH Miftah Faridl, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan uji usap PCR yang dilakukan pada hari ini, Rabu (16/6). Saat ini yang bersangkutan sedang menjalani isolasi di ruang perawatan Rumah Sakit Edelweis, Kota Bandung.

 

 

 
Berita Terpopuler