Saling Jaga, Satria Muda Terapkan Protokol Ketat di Latihan

Sejauh ini, jadwal latihan Satria Muda Pertamina Jakarta belum penuh

wikipedia
Satria Muda Pertamina
Rep: Fitriyanto Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Penggawa Satria Muda Pertamina Jakarta, Rizal Falconi, bercerita mengenai protokol ketat yang dilakukan sebelum latihan. Klub yang bermarkas di Mahaka Arena itu menerapkan #salingjaga demi meminimalisir risiko di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga

Sejauh ini, jadwal latihan Satria Muda Pertamina Jakarta belum penuh. Jika biasanya latihan dihelat dua kali, saat ini polanya diubah.

“Sekarang cuma sekali saja di pagi. Intensitasnya juga belum penuh,” ujar Rizal dilansir dari laman IBL Indonesia.

“Kebanyakan fisik, tetapi ada basketnya juga. Polanya dibuat pelatih (Milos Pejic) agar tidak jenuh,” imbuh dia.

Soal keamanan, Rizal mengakui Satria Muda Pertamina Jakarta sangat menjaga para pemainnya. Ada tes berkala yang dilakukan sebelum latihan atau latih tanding.

“Setiap mau sparing, itu pasti antigen dahulu. Standarnya sudah yang terbaik menurut saya di Satria Muda Pertamina Jakarta,” pungkas Rizal. 

 
Berita Terpopuler