Coutinho Cedera, Absen Sampai Pertengahan November

Philippe Coutinho tak bisa memperkuat Brasil dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022.

EPA-EFE/Andreu Dalmau
Philippe Coutinho
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cedera yang dialami gelandang Barcelona Philippe Coutinho kemungkinan akan membuatnya absen hingga setidaknya pertengahan November. Ini disampaikan staf medis tim nasional Brasil, menurut laporan Goal, Rabu (28/10).

Baca Juga

Coutinho mengalami cedera hamstring saat Blaugrana dikalahkan Real Madrid pada pekan lalu meski ia bermain selama 90 menit penuh di Camp Nou. Barcelona mengatakan, kembalinya mantan pemain Liverpool tersebut tergantung pada bagaimana perkembangan cederanya. 

Dokter timnas Brasil saat ini juga sedang memeriksa sang pemain. Dokter Rodrigo Lasmar dalam sebuah pernyataan menyatakan yakin Coutinho tidak akan pulih tepat waktu untuk berpartisipasi dalam dua putaran kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Oleh karena itu, Brasil telah memanggil Lucas Paqueta dari Lyon sebagai penggantinya untuk pertandingan melawan Venezuela dan Uruguay pada 13 dan 17 November.

Bila Coutinho pulih setelah jeda internasional, ia diperkirakan bermain melawan Atletico Madrid hampir sebulan kemudian pada 22 Novermber.

Coutinho dipastikan akan absen akhir pekan nanti saat Barcelona menghadapi Deportivo Alaves dalam lanjutan pertandingan La Liga.

 
Berita Terpopuler