Selangkah Lagi, Brahim Diaz Berseragam AC Milan

Meski demikian, tidak ada opsi pembelian bagi Brahim Diaz.

EPA-EFE/RODRIGO JIMENEZ
Peman muda Real Madrid Brahim Diaz (putih) melepaskan tendangan saat melawan Getafe.
Rep: Muhammad Ikhwanuddin Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Brahim Diaz akan segera terbang ke Italia untuk bergabung dengan AC Milan. Ia akan pindah dari Real Madrid dengan status pinjaman.

Seperti diberitakan Marca, Selasa (2/9), kepindahan Diaz akan dipastikan kedua belah pihak dalam beberapa hari. Setidaknya, sudah ada perkembangan terbaru tentangnya pada Kamis (3/9).

Diaz akan bermain untuk Rossoneri selama setahun ke depan. Meski demikian, tidak ada opsi pembelian bagi pemain berusia 21 tahun tersebut. Sebab, masa peminjaman diproyeksikan untuk menambah jam terbang sang gelandang.

Pasalnya, Real Madrid saat ini sudah banyak memiliki pemain di lini tengah, seperti Eden Hazard, Marco Asensio, Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Lucas Vazquez, dan Isco.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, bahkan sudah melepas James Rodriguez ke Everton dan jarang memainkan Gareth Bale mengingat menumpuknya gelandang di dalam skuat Los Blancos.

Meski tak banyak mendapat kesempatan, Diaz masih mendapat kepercayaan dari Zidane untuk terus berkembang mengingat usianya masih muda.

 
Berita Terpopuler