Pertamina Pastikan tak Ada PHK Meski Anak Usaha Dilebur

Tahun ini Pertamina akan melikuidasi tujuh perusahaan dan mendivestasi 1 perusahaan.

Pertamina.com
Tahun ini Pertamina akan melikuidasi tujuh perusahaan dan mendivestasi satu perusahaan.
Rep: Intan Pratiwi Red: Friska Yolandha

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pertamina (Persero) akan melakukan peleburan 25 anak usaha untuk mengingkatkan efisiensi. Meski melakukan peleburan, namun perusahaan memastikan tidak akan ada PHK Karyawan.

Baca Juga

Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati menjelaskan perusahaan akan melakukan peleburan 25 anak usaha dan cucu perusahaan. Untuk tahap pertama, tahun ini perusahaan akan melikuidasi tujuh perusahaan dan mendivestasi satu perusahaan.

"Sesuai dengan amanat pemerintah bahwa tidak akan ada lay off dalam kebijakan ini. Ada beberapa orang adalah penugasan Pertamina sehingga bisa kami tarik," ujar Nicke, Jumat (3/4).

Nicke menjelaskan nantinya beberapa anak usaha yang mengalami divestasi akan berkoordinasi dengan pemegang saham. "Yang divestasi, kami pastikan seluruh karyawan akan direkrut oleh pemegang saham yang baru," jelasnya.

Sementara itu, sisa 17 perusahaan lainnya akan dilikuidasi atau divestasi pada tahun depan. Proses penerapan kebijakan ini, sambung dia, nantinya akan dilihat kembali sesuai dengan prinsip efisiensi.

Pihaknya masih akan melihat keadaan untuk menentukan anak-anak perusahaan yang dapat dilakukan merger. Selain itu, Nicke menjelaskan opsi akuisisi tetap menjadi salah satu kemungkinan yang dapat diambil oleh dirinya.

"Tidak menutup kemungkinan nanti akan kami lakukan akuisisi," jelas dia.

 
Berita Terpopuler