Atlet Berhijab Pertama AS Ini akan Berlaga di Olimpiade Brasil

self.com
Ibtihaj Muhammad.
Rep: Ahmad Fikri Noor Red: Andi Nur Aminah

REPUBLIKA.CO.ID, Atlet anggar Amerika Serikat (AS) Ibtihaj Muhammad akan tercatat menjadi atlet berhijab pertama Negeri Paman Sam dalam ajang Olimpiade 2016 di Brasil. Alumnus Universitas Duke itu memang selalu mengenakan hijab ketika bertanding anggar. 

Ibtihaj Muhmmad yang lahir di Maplewood, New Jersey, itu pertama kali menjajal anggar dalam usia 13 tahun dan langsung jatuh hati. "Sebagai perempuan Muslim, ternyata anggar sangat mengokomodasi. Agama saya meminta agar tubuh saya ditutup begitu juga anggar," ujarnya seperti dilansir Self, Selasa (2/2). 

Akhir pekan lalu, Ibtihaj baru saja meraih medali perunggu dalam ajang Piala Dunia Anggar di Athena. Ia pun berhak tampil dalam olimpiade tahun ini. "Saya selalu percaya dengan kerja keras, dedikasi, dan kegigihan. Saya bisa membuat sejarah dalam olimpiade bersama rekan-rekan saya," ujar Ibtihaj. 

Ia mengaku dengan tampil di ajang olimpiade mewakili AS, terbukti ras, agama, dan jenis kelamin tak menghalangi seseorang dalam meraih cita-citanya. "Saya ingin membuat contoh sebaik mungkin," ujarnya.

 

 
Berita Terpopuler