Perubahan Zona Waktu tak Mungkin Akhir Oktober

AP
Perbedaan zona waktu (ilustrasi)
Rep: esthi maharani Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Penyatuan zona waktu di tanah air tidak mungkin diterapkan pada akhir bulan ini. “Enggak. Masa tanggal 28 Oktober mau diterapkan. Ini kan harus bicara terus,” katan Menteri Kordinator Perekonomian, Hatta Rajasa saat ditemui di kompleks istana kepresidenan, Kamis (4/10).

Ia mengatakan persoalan zona waktu bukan hal kecil yang bisa diselesaikan dan diterapkan dalam waktu dekat. Hatta mengakui masih ada pro dan kontra atas wacana yang sudah bergulir sejak lama itu.

Dialog dengan semua pihak, ujarnya, harus tetap dilakukan. “Ya harus diajak ngomong semuanya. Sampai kita menyadari,” katanya.

Hatta pun menegaskan pembahasan zona waktu ditingkat Menko Perekonomian sudah selesai dan berkesimpulan penyatuan zona waktu itu penting untuk dilakukan.

Wacana itu belum sampai ke tangan presiden. "Jangan menyerahkan ke presiden produk yang masih mentah. Dalam waktu dekat belum tapi tetap diproses,” katanya.

 
Berita Terpopuler