Senin 08 Oct 2018 16:27 WIB

Telkomsel-DIVA Kerja Sama Penyediaan Kasir Digital UMKM

Kasir digital yang disebut T-Kiosk merupakan sebuah layanan aplikasi EDC.

Logo Telkomsel.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Logo Telkomsel.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Telkomsel bekerja sama dengan Distribusi Voucher Nusantara (DIVA) untuk menyediakan solusi kasir digital berupa aplikasi T-Kiosk untuk memudahkan pelanggan Telkomsel. Terutama pelanggan di sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Kasir digital yang disebut T-Kiosk ini merupakan sebuah layanan aplikasi Electronic Data Capture (EDC) berbasis Android yang multifungsi. Ini solusi yang dibutuhkan masyarakat.

"Sebagai contoh restoran dan toko kecil bisa melayani dan mengelola manajemen yang berkualitas. Tentunya ini membantu perekonomian Indonesia," kata  Direktur Sales Telkomsel, Sukardi Silalahi, melalui konferensi video di Graha Merah Putih Telkom, Jakarta, Senin (8/10).

Menurut dia, kerja sama dengan DIVA ini memperluas jalinan kemitraan Telkomsel sampai ke tingkat UMKM. Selain itu, kasir digital ini memudahkan pelaku UMKM karena dapat mencatat dan mencetak seluruh bukti transaksi pembelian melalui mesin EDC berbasis Android.

Berbeda dengan mesin EDC yang pada umumnya hanya berfungsi sebagai terminal pembayaran, aplikasi T-Kiosk memiliki banyak fungsi antara lain untuk melakukan distribusi produk digital, pembaruan produk, laporan penjualan, laporan keuangan, dan lainnya.

Aplikasi T-Kiosk akan dapat digunakan oleh pelanggan UMKM pada November 2018. Dalam pengoperasiannya, pengguna dapat mendaftar melalui Telkomsel melalui "account manager" atau agen-agen yang telah ditunjuk sebagai penyedia layanan.

Telkomsel merupakan satu-satunya operator yang menyediakan 200 "dedicated account manager", nasional yang siap melayani pelanggan UMKM. Hingga kini, lebih dari 30 ribu akun di Indonesia yang telah bermitra dengan Telkomsel.

Komisaris Utama DIVA dan Direktur Utama MCAS, Martin Suharlie mengatakan pelaku UMKM hanya perlu mengeluarkan biaya Rp 100 ribu yang sudah mencakup sewa mesin EDC dan kuota 2GB. "Dalam tahap awal dari penyediaan mesin itu sendiri, kami menargetkan tiga bulan ke depan ada 30 ribu pengguna," kata Martin.

Pengguna aplikasi T-Kiosk akan mendapatkan keuntungan antara lain paket internet 2GB untuk koneksi Diva Smart Outlet ke server apli kasi dan penggunaan Diva Smart Outlet. Pilihan lainnya adalah dengan melakukan registrasi untuk akses ke Diva Intelligent Instant Messaging (instant messaging for business) setiap bulannya selama 12 bulan dan mendapatkan keuntungan yang sama seperti di atas.

Untuk proses pembayaran, selain dapat menggunakan digital payment dari Telkomsel yaitu TCASH, T-Kiosk ini juga dilengkapi dengan fasilitas pembayaran non-tunai baik untuk kartu debet maupun kartu kredit, contactless card untuk kartu e-money, QR Payment, serta dapat mengeluarkan struk sebagai bukti pembayaran atas transaksi. Kelebihan lain yang ditawarkan adalah kemudahan dalam pengoperasiannya.

Martin menambahkan DIVA sebagai platform yang bertujuan melakukan konversi dan akselerasi bisnis SME di Indonesia, berupaya menyediakan teknologi dan berbagai produk inovatif baik digital maupun nondigital yang dapat meningkatkan daya saing UMKM. "Kami berkeyakinan untuk dapat mendorong pertumbuhan usaha guna mendukung program pemerintah mendigitalkan delapan juta UMKM di tahun 2020," kata dia.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement