Sabtu 08 Aug 2020 09:30 WIB

Fakta Angka Jelang Laga Bayern Muenchen Vs Chelsea

Chelsea tak terkalahkan dalam empat kali kunjungannya ke Jerman.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Chelsea vs Bayern Muenchen.
Foto: EPA
Chelsea vs Bayern Muenchen.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Chelsea hanya punya sedikit harapan untuk bisa melaju ke perempat final Liga Champions musim ini. Pasalnya, the Blues sebelumnya tumbang tiga gol tanpa balas oleh Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar.

Sampai saat ini, belum ada satu tim pun dalam sejarah Liga Champions maupun Liga Europa, yang gugur setelah menang tiga gol atau lebih dalam laga tandang. Oleh karena itu, kunjungan skuat asuhan Frank Lampard ke Allianz Arena, markas Muenchen, pada Ahad (9/8), menjadi mission impossible. Berikut fakta angka jelang laga kedua tim.

Fakta Angka:

4  -- Hasil imbang vs Eintracht Frankfurt musim lalu, membuat Chelsea tak terkalahkan dalam empat kali kunjungannya ke Jerman, sejak dikalahkan Bayer Leverkusen pada 2011/2012 di Liga Champions.

5  -- Bayern Muenchen hanya lima kali menang dalam sembilan pertandingan terakhir di markas sendiri dalam ajang Liga Champions.

6  -- Muenchen menjadi tim ketujuh yang menyapu bersih kemenangan dalam enam pertandingan fase grup Liga Champions.

7  -- Chelsea tanpa kemenangan dalam tujuh laga terakhir fase gugur Liga Champions.

16 -- Muenchen sudah mengoleksi 16 kemenangan beruntun dalam 16 pertandingan terakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement