Jumat 18 Aug 2023 08:45 WIB

Lawan PSM, Persebaya Incar Kemenangan Ketiga Beruntun di Bawah Kendali Uston

Persebaya memetik dua kemenangan di bawah Uston sebagai caretaker.

Persebaya Surabaya vs PSM Makassar,
Foto: Dok Republika
Persebaya Surabaya vs PSM Makassar,

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persebaya Surabaya bertekad melanjutkan tren positif mereka bersama pelatih caretaker Uston Nawawi. Bajul Ijo mengincar kemenangan ketiga setelah mengantongi dua laga sebelumnya. Lawan berikutnya yang ingin ditaklukkan adalah PSM Makassar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (18/8/2023) sore.

PSM berstatus juara bertahan. Namun, Persebaya justru tertantang untuk membungkam Juku Eja.

Baca Juga

”Semua pemain sudah siap, kami tahu PSM adalah juara bertahan, tapi bagi kami itu bukan masalah,” kata Uston dalam konferensi pers Kamis (17/8/2023), dikutip dari laman resmi Persebaya. ”Kami siap untuk pertandingan melawan PSM, siap meraih tiga poin.” 

Uston akan beradu taktik dengan pelatih PSM Bernardo Tavares. Di tangan Uston, Persebaya meraih hasil maksimal dalam dua laga. Sementara usai juara, PSM belum kembali ke permainan terbaiknya. PSM sudah menelan tiga kekalahan dari delapan laga, sama dengan Persebaya. PSM menempati posisi 12 dengan nilai 11, tepat di bawah Persebaya dengan nilai serupa.

Meski demikian, Persebaya tetap menaruh respek kepada PSM. Uston menilai skuad Juku Eja sangat merata, baik lokal maupun asing. ”Mereka memiliki Wiljan Pluim dan Kenzo Nambu yang sangat bagus, namun pemain lain juga sama bahayanya. Itu tidak membuat kami silau,  yang penting kami berjuang di lapangan, untuk mewujudkan tiga poin,” tegas Uston.

Sementara itu, kapten Persebaya Reva Adi Utama menyatakan dirinya dan seluruh pemain siap untuk menghadapi PSM. Rekor buruk selalu kalah dalam dua pertemuan terakhir ingin mereka tebus dengan kemenangan.

”Saya di PSM selama tiga tahun, jadi sedikit banyak tahu tentang PSM. Saya yakin anak-anak semua jangan ada canggung, harus percaya diri, karena kita akan bermain di hadapan Bonek, ini rumah kita juga,” kata Reva.

Persebaya tidak akan diperkuat kiper utama Ernando Ari yang sedang membela timnas. Posisinya akan digantikan Andhika Ramadhani. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement