Kamis 08 Jun 2023 14:26 WIB

Hanya dalam Waktu 12 Menit, Inter Miami Sudah Rasakan Dampak Perekrutan Messi

Lionel Messi mengeklaim kepindahannya ke Inter Miami bukan semata-mata lantaran uang.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Lionel Messi menggunakan nomor punggung 30 saat membela Paris Saint-Germain (PSG).
Foto: EPA-EFE/CHRISTOPHE PETIT TESSON
Lionel Messi menggunakan nomor punggung 30 saat membela Paris Saint-Germain (PSG).

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- Lionel Messi secara resmi telah mengumumkan klub yang akan dibelanya pada musim depan. Setelah memutuskan meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG), pemain dengan koleksi gelar pemain terbaik dunia (Ballon d'Or) terbanyak sepanjang sejarah itu memilih untuk menerima pinangan klub kontestan Major League Soccer (MLS), Inter Miami.

Messi mengungkapkan pilihannya itu dalam sebuah wawancara dengan berbagai media asal Spanyol, Rabu (7/6/2023) waktu setempat. Dalam pernyataannya, pemain berusia 35 tahun itu menyebut, kepindahannya ke Inter Miami bukan semata-mata karena uang.

Baca Juga

Pemain berjuluk La Pulga itu menilai, hijrah ke Inter Miami merupakan pilihan yang tepat buat dirinya dan keluarga. Namun, masih ada sejumlah perbedaan dalam durasi kontrak Messi bersama Inter Miami. Media asal Spanyol, Sport, menyebut, Messi akan dikontrak selama empat tahun.

Namun, media lain melansir, La Pulga akan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun. Terlepas dari belum adanya pengumuman resmi soal durasi kontrak ataupun gaji yang akan diterima Messi dari Inter Miami, klub yang baru berdiri pada 2018 itu sudah mendapatkan efek dari keputusan Messi tersebut.

Bahkan, efek tersebut sudah terasa hanya berselang 12 menit terhitung pernyataan Messi soal rencana bergabung bersama Inter Miami. Efek itu berupa peningkatan secara signifikan followers akun resmi Inter Miami di platform media sosial (medsos), Instagram.

''Jumlah followers akun Instagram Inter Miami meningkat hingga 1 juta pengikut baru hanya dalam rentang waktu 12 menit setelah Messi mengumumkan kepastian hijrah ke Inter Miami,'' demikian unggahan akun Barca Times seperti dilansir SportsKeeda, Kamis (8/6/2023).

Hingga Kamis (8/6/2023) siang WIB, akun Instagram Inter Miami diketahui telah diikuti oleh 4,4 juta followers. Tak hanya itu, unggahan akun Inter Miami yang berisi soal rencana kedatangan Messi itu pun menjadi unggahan dengan jumlah like terbanyak dibanding unggahan lain di akun tersebut.

Unggahan tersebut mendapatkan 2,4 juta like dan mendapatkan komentar sebanyak 105 ribu komentar. Angka ini jauh berbeda dibanding unggahan Inter Miami soal laga kontra Birmingham Legion FC di pentas Piala US Open, yang diunggah tujuh jam sebelum unggahan soal Messi tersebut.

Inter Miami tergolong pendatang baru di pentas Liga Amerika Serikat atau MLS. Klub yang dimiliki oleh legenda Manchester United, David Beckham, itu baru berdiri pada 2018 dan baru melakoni musim perdana di MLS pada 2020 silam. Di titik ini, Inter Miami bukanlah tandingan klub-klub yang pernah dibela Messi sebelumnya, baik dari segi infrastuktur maupun sistem di dalam klub.

Penjaga gawang Inter Miami, Nick Marsman, bahkan meragukan kesiapan klubnya dalam menerima kehadiran megabintang dan salah satu pemain terbaik di sepanjang sejarah sepak bola tersebut. "Saya rasa klub ini belum siap untuk bisa menerima kehadiran Messi. Kami masih memiliki stadion sementara, orang-orang masih bisa melintas seenaknya di pinggir lapangan," kata Marsman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement