Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Saturday, 11 Syawwal 1445 / 20 April 2024

Bersama BNNP Kalimantan Utara, Bea Cukai Tarakan Musnahkan Sabu Hasil Penindakan

Senin 15 May 2023 17:53 WIB

Red: Gita Amanda

 Bea Cukai Tarakan bersinergi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Utara memusnahkan barang hasil penindakan berupa narkotika jenis sabu.

Bea Cukai Tarakan bersinergi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Utara memusnahkan barang hasil penindakan berupa narkotika jenis sabu.

Foto: Bea Cukai
Barang bukti yang dimusnahkan berupa narkotika jenis sabu seberat 5 gram.

REPUBLIKA.CO.ID, TARAKAN -- Bea Cukai Tarakan bersinergi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Utara memusnahkan barang hasil penindakan berupa narkotika jenis sabu-sabu. Pemusnahan dilakukan pada Jumat (12/5/2023) di kantor BNNP Kalimantan Utara.

“Pemusnahan barang hasil penindakan berupa narkotika ini adalah hasil tindak lanjut dari kasus penangkapan yang dilakukan BNNP Kalimantan Utara yang bekerja sama dengan Bea Cukai Tarakan pada Kamis (27/2/2023). Barang bukti yang dimusnahkan berupa narkotika jenis sabu seberat 5 gram,” ungkap Minhajuddin Napsah, kepala Kantor Bea Cukai Tarakan, dalam siaran persnya.

Baca Juga

Penindakan secara sinergis tersebut dilakukan di rumah tersangka. Tersangka didapati sedang membuang sesuatu ke dalam kloset. Setelah petugas melakukan pendalaman, kedua pemuda tersebut ternyata sedang membuang narkotika jenis sabu ke dalam kloset.

Dari keterangan dua pemuda tersebut, barang yang diterima adalah dua bundel plastik teh cina, dengan berat perkiraan 2 kilogram. Barang bukti yang diamankan berupa sabu yang bersisa dalam proses pembuangan seberat 5 gram, tiga buah alat komunikasi, buku tabungan, dan DVR box (penyimpanan CCTV rumah).

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
 
Terpopuler