Jumat 16 Dec 2022 08:35 WIB

SMP Islam Al-Iman Kembali Raih Akreditasi A

SMP Islam Al-Iman berhasil meraih akreditasi A (Unggulan) dengan nilai 92.

SMP Islam Al-Iman, Bojonggede, Bogor, kembali berhasil meraih akreditasi A (Unggulan).
Foto: Dok Sekolah Islam Al-Iman
SMP Islam Al-Iman, Bojonggede, Bogor, kembali berhasil meraih akreditasi A (Unggulan).

REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR -- Setiap lima tahun sekali, semua sekolah di Indonesia akan menjalani akreditasi untuk mengukur kualitas pendidikan di sekolah tersebut. Demikian juga dengan SMP Islam Al-Iman yang berlokasi di Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Selama hampir tiga bulan, salah satu sekolah unggulan di Bojonggede ini menyelenggarakan kegiatan akreditasi sekolah yang dilakukan oleh tim penilai dari Badan Akreditasi Nasional Kemendikbudristek.

Setelah melalui berbagai tahapan penilaian yang melelahkan, SMP Islam Al-Iman akhirnya berhasil meraih akreditasi A (Unggulan) dengan nilai 92. "Alhamdulillah tahun ini SMP Islam Al-Iman kembali meraih akreditasi A," ujar Hafiz Kamil, SE, kepala SMP Islam Al-Iman mengucapkan syukur, melalui rilis, Kamis (15/12/2022).

Baca Juga

Hafiz mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru dan karyawan yang telah bekerja keras untuk melaksanakan akreditasi hingga berhasil meraih nilai yang memuaskan. "Selain itu saya juga mengucapkan terima kasih atas dukungan pengurus yayasan. Tanpa dukungan yayasan tentu kami tidak akan berhasil meraih akreditasi A," ujarnya.

Sementara itu, Pembina Yayasan Perguruan Al-Iman Afrizal Rusdi menyampaikan komitmen yayasan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SMP Islam Al-Iman. "Pengurus yayasan berkomitmen untuk meningkatkan sarana prasarana sekolah. Selain itu juga meningkatkan kemampuan dan kompetensi guru melalui program pelatihan dan sebagainya," ujarnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement