Kamis 01 Dec 2022 13:40 WIB

Sempat Diretas, Akun Twitter TMC Polda Metro Jaya Diklaim Sudah Pulih

Setelah dipulihkan, akun twitter @tmcpoldametrojaya tampak masih belum normal.

Rep: Ali Mansur/ Red: Ratna Puspita
Akun Twitter @tmcpoldametrojaya belum pulih setelah diretas.
Foto: Tangkapan Layar
Akun Twitter @tmcpoldametrojaya belum pulih setelah diretas.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengakui akun twitter TMC Polda Metro Jaya @tmcpoldametro sempat diretas pada Kamis (1/12/2022). Saat ini, ia mengatakan, saat ini akun twitter tersebut sudah diambil alih kembali. 

"Iya (diretas). Tapi sudah aman," ujar Latif dengan singkat saat dihubungi, Kamis (1/12/2022).

Baca Juga

Hingga pukul 13.37 WIB, akun twitter @tmcpoldametrojaya tampak masih belum normal. Foto profile masih kosong dan belum ada cuitan sama sekali dari akun tersebut. Akun twitter @tmcpoldametro selalu intens menginformasikan seputar arus lalu lintas dan kegiatan petugas polisi lalu lintas

Ketika akun tersebut diretas, akun @tmcpoldametro memposting atau memention postingan dari Sui Wallet. Latif tidak menjelaskan kapan peretasan itu dilakukan dan apakah ada data yang hilang atau dicuri pada saat peretasan berlangsung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement