Senin 26 Sep 2022 13:55 WIB

Kastil Al-Hima, Bangunan Bersejarah di Kegubernuran Damad Saudi Selatan

Kastil Al-Hima, terletak 20 km sebelah timur Damad.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko
Kastil di Jazan, Saudi.
Foto: SPA
Kastil di Jazan, Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAZAN -- Wilayah Jazan adalah rumah bagi banyak situs arkeologi berusia berabad-abad. Mereka merupakan saksi peradaban awal dan sejarah politik, budaya dan ekonomi kawasan ini.

Kota kuno, kota kecil, beragam kastil dan banyak masjid di lokasi ini seolah menceritakan kisah tentang penghuninya, melalui struktur batu, tembikar, prasasti dan penemuan langka lainnya.

Baca Juga

Salah satu permata arsitektur wilayah tersebut adalah Kastil Al-Hima, yang terletak 20 km sebelah timur Damad. Bangunan itu menghadap ke tepi Lembah Damad, salah satu lembah paling terkenal di Tihama karena didirikan oleh Hussein bin Ali Al-Khairat pada 1840.

Menurut Syekh Ali Al-Madir dari desa tersebut, kastil berbentuk persegi yang bobrok ini dibangun dari bebatuan, bata merah yang dibakar, serta batu vulkanik. Semua bahan tersebut diatur dalam pola geometris yang berbeda.

Dilansir di Arab News, Senin (26/9), kastil bersejarah itu terdiri dari dua lantai. Setiap kamarnya tampaknya dibangun berdekatan satu sama lain dengan pintu masuk melengkung yang runcing.

Bangunan itu memiliki halaman dan ada bekas sumur. Di dalamnya juga terdapat ruang penyimpanan untuk mengumpulkan bahan makanan.

Sisi barat kastil sekarang memiliki dinding yang lebih modern, sedangkan sisi timur dan utara benar-benar berbentuk menyerupai reruntuhan.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement