Selasa 23 Apr 2019 16:52 WIB

Hingga Kini Masih Ada Parkir Liar di Stasiun Pasar Senen

Masih ada parkir liar di Stasiun Pasar Senen meski sudah ada rambu larangan

Puluhan motor dan kendaraan lainnya parkir liar di Jalan Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.
Foto: Republika/M Tiarso
Puluhan motor dan kendaraan lainnya parkir liar di Jalan Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Ini mungkin yang kedua kali, saya kirimkan tulisan mengenai parkir liar di sisi jalan Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat. Parkir liar ini sepertinya memang terus dilakukan dan dipelihara.

photo
Puluhan motor dan kendaraan lainnya parkir liar di Jalan Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Rambu-rambu dilarang berhenti dan parkir sebenarnya sudah banyak terpasang di sepanjang jalan ini. Dengan banyaknya parkir liar di jalan ini menyebabkan jalan menjadi agak sempit dan mengalami kemacetan.

Baca Juga

Parkir liar juga tidak hanya terjadi di sisi jalan, tetapi juga di trotoar. Bahkan beberapa pengendara memarkir kendaraannya di halte bus. Hal ini mengganggu masyarakat yabg hendak melintas di trotoar.

photo
Puluhan motor dan kendaraan lainnya parkir liar di Jalan Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Penulis tidak tahu apakah ada tindakan tegas dari petugas resmi kepada para petugas parkir liar yang ada di kawasan ini. Namun dikhawatirkan, apabila kondisi ini terus berlanjut maka wilayah parkir liar lainnya kemungkinan akan semakin meluas.

Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke [email protected].
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement