Rabu 15 May 2019 23:41 WIB

Siswa SD IMS Khalifa Salurkan Donasi Melalui LAZIS Wahdah

Siswa SD IMS Khalifa salurkan donasi dari celengan murid ke LAZIS Wahdah

Serah terima donasi donasi dari pundi/celengan murid-murid SD IMS Khalifa ke LAZIS Wahdah
Foto: Rudisa Putra/Depok
Serah terima donasi donasi dari pundi/celengan murid-murid SD IMS Khalifa ke LAZIS Wahdah

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG SELATAN -- Bertepatan dengan acara Wisuda Tahfidz Juz 30 SD IMS Khalifa, Bintaro, Tangerang Selatan pada Senin (13/5), LAZIS Wahdah yang diwakilli langsung oleh Direktur LAZIS Wahdah Jakarta, Ust. Yudi Wahyudi dan jajarannya hadir pada acara tersebut. 

Kehadiran Tim LAZIS Wahdah Jakarta dalam rangka serah terima donasi dari pundi/celengan murid-murid SD IMS Khalifa yang dirangkaikan dengan kajian Syaikh Dr Nabil Ahmad yang bertemakan "Menjadi Ahlul Qur'an dan Perbaikan Bacaan Qur'an" 

Bapak Habibi selaku Kepala Sekolah Eksternal SD IMS Khalifa dan Wakil Bidang Keagamaan menuturkan bahwa ini suatu pengalaman tersendiri bagi murid-murid di sini untuk turut peduli dan berbagi dengan sesama melalui pundi sedekah LAZIS Wahdah. 

"Semoga kerjasama dengan LAZIS Wahdah tetap terjalin kedepannya, dan semoga LAZIS Wahdah tetap menjadi lembaga yang amanah", ujar Bapak Habibi 

"Anak-anak di sini antusias dalam berinfaq. Disamping itu, Kami juga selalu mengingatkan. Selain itu, kedatangan syaikh menambah antusias anak-anak", tambahnya.

Pengirim: Rudisa Putra

Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke [email protected].
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement