Rabu 25 May 2022 03:54 WIB

Rumah Zakat Lakukan Layanan Home Visit di Pos Lansia Husnul Khotimah

Rumah Zakat mengajak para lansia untuk menjalani kehidupan dengan lebih giat ibadah

Kader lansia yang juga pengurus LKS Pos Lansia Husnul Khotimah binaan Rumah Zakat melakukan kunjungan ke rumah-rumah lansia (home visit) yang berlokasi di Dusun Jetis Kulon Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.
Foto: Rumah Zakat
Kader lansia yang juga pengurus LKS Pos Lansia Husnul Khotimah binaan Rumah Zakat melakukan kunjungan ke rumah-rumah lansia (home visit) yang berlokasi di Dusun Jetis Kulon Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, GUNUNGKIDUL -- Kader lansia yang juga pengurus LKS Pos Lansia Husnul Khotimah binaan Rumah Zakat melakukan kunjungan ke rumah-rumah lansia (home visit) yang berlokasi di Dusun Jetis Kulon Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.

Salah satu penerima manfaat dari home visit ini yakni Mbah Tirah (87 tahun) yang sudah belasan tahun hidupnya banyak terbaring di tempat tidurnya, lalu ada juga Mbah Marjoyo (86) dan Mbah Kamini (82) yang juga sudah tidak mampu lagi berjalan jauh sehingga lebih banyak beraktivitas di dalam rumahnya, serta Mbah Katirah (72) yang sebelumnya aktif bahkan termasuk tertib menjalankan jadwal tugas piket menyiram Kebun Gizi Lansia namun sejak satu tahun belakangan ini terkena sakit lambung sehingga sudah tidak bisa lagi beraktivitas ke luar rumah.

Baca Juga

Para lansia tersebut biasanya dikunjungi oleh kader lansia yaitu Surat dan Endang yang dalam hal ini, mereka mengecek tensi dan metabolik sambil mengantarkan jatah PMT (Pemberian Makanan Tambahan) kepada para lansia. Ratno selaku fasilitator Rumah Zakat Desa Pacarejo saat membersamai program home visit ini dan selalu menekankan kepada para simbah untuk selalu bersabar dan tetap semangat menjalani kehidupan di hari tuanya serta lebih giat lagi untuk beribadah minimal sholat semampunya dan memperbanyak dzikir kepada Allah subhanahu wa taala.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement