Rabu 02 Mar 2022 14:39 WIB

Kabar ASN tak Mau ke IKN, Anies: Jangan Bebani Jakarta

Anies sebut tenaga pelayan publik di DKI Jakarta sudah lebih dari cukup.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Ilham Tirta
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan meminta para aparatur sipil negara yang menolak dipindah ke Ibu Kota Negara (IKN) baru di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, agar mengikuti prosedur seharusnya. Menurut dia, di DKI Jakarta, tenaga pelayan publik sudah lebih dari cukup.

Dia menolak adanya keinginan ASN pusat dimutasi ke Provinsi DKI Jakarta. Meskipun, hal itu masih sebatas kabar yang beredar. “Kami di DKI Jakarta secara jumlah sudah sangat cukup, jadi jangan juga nanti menjadi beban bagi warga Jakarta,” kata Anies di Pura Aditya Jaya, Rawamangun, Rabu (2/3/2022).

Baca Juga

Awal 2020 lalu, Presiden Joko Widodo menegaskan untuk memindahkan IKN ke Kalimantan Timur. Dalam hal itu, dia juga mempertimbangkan untuk memboyong ASN ke ibu kota baru.

Berdasarkan rencana awal pemerintahan Jokowi, sekitar 118 ribu ASN di lingkungan kementerian atau lembaga pusat harus pindah ke ibu kota baru, dimulai pada 2024, mendatang. Menurut dia, pemindahan ASN ke Kalimantan Timur itu, juga akan dilakukan demi pemerataan penduduk.

“Saya nggak tahu apakah nanti pindah pada mau, kalau saya sih saya paksa,” kata Jokowi Januari 2020 lalu di Istana Negara.

Baru-baru ini, santer kabar yang menyebut banyak ASN menolak pindah ke IKN Nusantara. Hal itu sempat dikatakan Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PAN RB, Alex Denni beberapa waktu lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement