Kamis 27 Jan 2022 19:51 WIB

Dusan Vlahovic Masuk 10 Besar Pencetak Gol Terbanyak di Usia 22 Tahun

Kylian Mbappe menduduki peringkat teratas dengan 91 gol.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain Fiorentina Dusan Vlahovic merayakan setelah mencetak gol 4-2 saat pertandingan sepak bola Serie A Italia ACF Fiorentina vs AC Milan di Stadion Artemio Franchi di Florence, Italia, Ahad (21/11) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/CLAUDIO GIOVANNINI
Pemain Fiorentina Dusan Vlahovic merayakan setelah mencetak gol 4-2 saat pertandingan sepak bola Serie A Italia ACF Fiorentina vs AC Milan di Stadion Artemio Franchi di Florence, Italia, Ahad (21/11) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, FLORENCE -- Dusan Vlahovic tinggal menunggu waktu untuk diumumkan secara resmi sebagai pemain baru Juventus. Bianconeri akan mendapatkan berkah jika Vlahovic konsisten dengan ketajamannya dalam mencetak gol. Vlahovic diantara dari sepuluh pencetak gol terbanyak Eropa pada usia 22 tahun mengikuti orang-orang seperti Kylian Mbappe, Erling Haaland dan Lionel Messi.

Vlahovic akan segera menjalani pemeriksaan medis bersama Juventus. Ia menjadi striker paling produktif kedua tahun 2021 setelah penyerang Bayern Muenchen Robert Lewandowski. Ia juga pencetak gol terbanyak Serie A musim ini dengan 17 gol dalam 21 penampilan bersama Fiorentina.

Baca Juga

Sky Sports Italia, dilansir dari Football Italia, Kamis (27/1) mencatat sepuluh pencetak gol tertinggi Eropa pada usia 222 tahun sejak tahun 2000. Dan Vlahovic berada di peringkat kesepuluh bersama striker Chelsea Timo Werner.

Superstar Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe menduduki peringkat teratas dengan 91 gol di Ligue 1. Mantan striker Atletico Madrid Fernando Torres yaitu 60 gol dan Wayne Rooney 59 gol bersama Everton dan Manchester United.

Mantan pemain AC Milan asal Brazil Alexandre Pato salah satu juga tertinggi dalam mencetak gol diusia 22 tahun. Ia mencetak 50 gol untuk Milan sebelum menginjak usia 22 tahun. Namun ia gagal lebih produktif selama sisa karirnya.

Direktur Olahraga Fiorentina Joe Barone mengonfirmasi baru-baru ini akan menjual Vlahovic pada Januari ini. Penjualan ini tak lepas dari hubungan kurang harmonis antara klub dengan sang pemain dan agennya. Sejumlah klub top Eropa ingin mendapatkannya namun Juventus lebih menarik menjadi pelabuhan selanjutnya bagi striker asal Serbia tersebut.

Menurut La Gazzetta dell Sport, Juventus juga tertarik kepada Vlahovic. Bianconeri dikabarkan menawarkan biaya 35 juta Euro plus Dejan Kulusevski agar bisa mendapatkan Vlahovic januari ini. Tetapi harga yang diminta Fiorentina minimal 75-80 juta Euro dan Vlahovic meminta gaji 8 juta Euro per tahun.

Vlahovic datang ke Fiorentina pada musim panas 2018 dari Partizan. Ia pun langsung memberikan dampak besar kepada lini depan Viola. Ia mencetak 49 gol dan delapan assist dalam 108 penampilan di semua kompetisi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement