Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Endar Julian

Mengenal Tentang Branding: Definisi, Unsur, Tujuan dan Manfaatnya

Bisnis | Monday, 10 Jan 2022, 01:00 WIB
Sumber gambar: pexels.com/Olya-Kobruseva - Diedit oleh Endar Julian

Pada suatu bisnis maupun suatu perusahaan pasti membutuhkan bidang marketing yang bertugas untuk memasarkan suatu produk. Selain itu, untuk kamu yang mempunyai usaha maupun perusahaan membutuhkan branding agar produk atau merek dagang kamu bisa melekat di benak konsumen.

Ada beberapa orang yang mempunyai anggapan bahwa branding dengan marketing adalah mempunyai arti sama. Sebenarnya apa itu branding? Mari kita mengenal lebih dekat dengan branding.

Branding Adalah..?

Sebelum membahas mengenai apa itu branding.Kamu perlu mengerti terlebih dahulu mengenai apa itu brand. Brand adalah suatu keterangan produk atau merek.

Sedangkan untuk branding adalah kegiatan pencitraan yang dilakukan oleh para pemilik usaha maupun perusahaan agar produknya dapat menarik dan melekat di benak para konsumen.

Sedangkan menurut Landa (2006) branding merupakan hal penting dan bukan hanya sekedar suatu merek ataupun nama dagang dari sebuah produk maupun jasa dari perusahaan atau usaha.

Seiring perkembangan teknologi yang semakin terus mengalami peningkatan untuk pengertian branding terus berkembang hingga juga ada beberapa orang yang mengatakan bahwa branding merupakan sebuah komunitas untuk membangun sebuah brand dan membesarkan suatu brand.

Unsur-Unsur Penting Pada Branding

Untuk kamu para pelaku yang mempunyai usaha maupun perusahaan pasti hanya sekedar memahami apa itu branding. Akan tetapi ada beberapa unsur branding yang dapat dijadikan sebagai alat pendukung agar produk dikenal oleh masyarakat.

1. Nama Merek

Nama merek merupakan hal yang paling penting untuk diperhatikan sebelum mempunyai produk. Tanpa sebuah nama merek menarik, maka produk kamu tidak mempunyai identitas yang memudahkan untuk kalangan masyarakat.

2. Logo

Pada saat pembuatan maka kamu perlu memperhatikan beberapa bentuk yang sekiranya unik. Agar memberikan kesan terhadap masyarakat dan mudah untuk diingat.

3. Tampilan Visual

Pada unsur yang ketiga kali ini meliputi dari desain suatu produk, desain kemasan dan beberapa desain lainnya. Untuk kamu yang menggunakan beberapa warna cerah dan elegan pada tampilan suatu produk maka akan menambah citra terhadap suatu produk.

Macam-Macam Jenis Branding

Branding kini mempunyai berbagai macam-macam jenis yang juga perlu kamu ketahui agar dapat mempermudah kamu pada saat melakukan branding.

1. Produk Branding

Produk Branding adalah pemberian suatu identitas pada produk agar dapat mempengaruhi para konsumen untuk menggunakan produk tersebut dibandingkan produk lainnya.

2. Personal Branding

Personal Branding adalah strategi pemasaran yang paling dikenal oleh kalangan masyarakat khususnya para artis, musisi, politisi dan lain-lain. Sehingga dengan adanya personal branding dapat memunculkan pandangan tersendiri di kalangan masyarakat.

3. Corporate Branding

Corporate Branding merupakan hal yang sangat penting dalam mengembangkan sebuah reputasi dari usaha maupun perusahaan.

Ada beberapa aspek yang termasuk dalam corporate branding mulai dari logo, visi, website, kualitas, pemasaran, iklan, kredibilitas sampai dengan layanan dari suatu perusahaan.

Fungsi dan Tujuan Dari Suatu Branding

Pada saat kamu melakukan branding pasti mempunyai beberapa fungsi dan tujuan. Ada beberapa fungsi dan tujuan dari branding yang kamu harus ketahui.

1. Dapat dijadikan sebagai untuk pembeda dengan produk lain.

2. Menjadi alat untuk menambah daya tarik terhadap masyarakat agar menggunakan produk tersebut.

3. Dapat dijadikan sebagai alat membangun citra keyakinan pada produk, usaha dan perusahaan.

Manfaat dari Suatu Branding

Melakukan kegiatan branding sangat diperlukan di era perkembangan seperti saat ini. Di bawah ini ada beberapa manfaat dari melakukan branding.

1. Memberikan daya tarik lebih terhadap masyarakat.

2. Memberikan peluang terhadap perusahaan untuk menetapkan harga yang tinggi.

3. Memberikan peluang terhadap para pelaku usaha usaha untuk melakukan diferensiasi pada suatu produk.

Sekian penjelasan mengenai unsur,fungsi, tujuan dan manfaat dari melakukan kegiatan branding yang harus kamu ketahui.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image