Kamis 16 Sep 2021 19:33 WIB

Calon Panglima Diharapkan Perhatikan Kesejahteraan Prajurit

TB Hasanuddin mengatakan, uang lauk yang dibutuhkan selama sebulan sebesar Rp 3 juta.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ratna Puspita
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi PDIP, TB Hasanuddin.
Foto: dok. Istimewa
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi PDIP, TB Hasanuddin.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi I DPR, TB Hasanuddin, menyoroti soal pentingnya meningkatkan kesejahteraan prajurit TNI. Ia berharap calon Panglima TNI berikutnya memperhatikan persoalan kesejahteraan prajuritnya, khususnya dalam meningkatkan jumlah asupannya per hari.

"Kalau kita menuntut prajurit itu berlatih dengan bagus, ya, maka asupan itu paling tidak 3.800-4.000 kalori per prajurit itu harus didapat," kata TB Hasanuddin, dalam sebuah diskusi bertajuk 'Tantangan Besar Panglima TNI Baru' di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (16/9).

Baca Juga

Politikus PDIP itu mengatakan, untuk mendapatkan asupan terbaik maka uang lauk prajurit perlu ditambah dari yang saat ini Rp 60 ribu per hari menjadi Rp 100 ribu per hari. Sehingga, uang lauk yang dibutuhkan selama sebulan sebesar Rp 3 juta.

"Jadi kira-kira Rp 3 juta per bulan untuk prajurit supaya mereka berlatih menjadi prajurit yang profesional dan sebagainya," ujarnya.

Selain itu, calon Panglima TNI selanjutnya juga diharapkan memperhatikan kesejahteraan di bidang kesehatan. Ia mengatakan, kesejahteraan diharapkan mampu menghasilkan prajurit yang tanggap, tanggon, dan trengginas yang mampu menjalankan tugas negara dengan baik.

Anggota Komisi I DPR RI Syaifullah Tamliha mengatakan, idealnya kalori per hari yang dibutuhkan prajurit sebesar 4.500. "Idealnya seorang prajurit itu kalorinya itu satu hari 4500, untuk memperkuat tulang itu sampai hampir setiap hari itu adalah sajiannya sop buntut, agar bisa memperkuat tulangnya," ucap politikus PPP itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement