Selasa 31 Aug 2021 19:19 WIB

Hazard, Aubameyang, dan Aguero tak Masuk Radar Juventus

Hazard sebelumnya telah dikaitkan dengan kepindahan ke Juventus

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Penyerang Real Madrid Eden Hazard.
Foto: AP Alastair Grant
Penyerang Real Madrid Eden Hazard.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juventus tidak tertarik untuk mengontrak Eden Hazard dari Real Madrid, Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal atau Sergio Aguero dari Barcelona, ​​menurut sebuah laporan.

Raksasa Serie A telah mengonfirmasi kepergian pemenang lima kali Ballon d'Or Cristiano Ronaldo, yang telah bergabung kembali dengan Manchester United dengan kontrak dua tahun.

Baca Juga

Menurut jurnalis Fabrizio Romano, dilansir Sportsmole, Selasa (31/8), Hazard, Aubameyang, dan Aguero saat ini bukan target untuk Juventus, yang sedang mencari seorang gelandang. Adalah Miralem Pjanic dari Barca dan Axel Witsel dari Borussia Dortmund masuk dalam radar mereka.

Hazard sebelumnya telah dikaitkan dengan kepindahan ke Juventus, menyusul desas-desus tentang Kylian Mbappe bergabung dengan Los Blancos. Pemain Belgia itu khawatir ia mungkin tidak banyak bermain reguler di tim utama jika penyerang Paris Saint-Germain itu jadi pindah ke Madrid.

Laporan lain menunjukkan bahwa Arsenal siap untuk menjual Aubameyang seharga sekitar 20 juta poundsterling, dengan Juventus memantau situasi pemain internasional Gabon itu.

Aguero, sementara itu, bergabung dengan Barcelona dari Manchester City dengan status bebas transfer musim panas ini. Meskipun pemain Argentina itu kecewa tidak bermain bersama Lionel Messi, pemain berusia 33 tahun itu diperkirakan akan bertahan di Camp Nou. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement