Rabu 11 Aug 2021 19:02 WIB

Iblis Paling Berilmu Sejagat, Dihinakan karena Takabur

Takabur adalah sifat Iblis.

Rep: Ali Yusuf/ Red: Muhammad Hafil
 Iblis Paling Berilmu Sejagat, Dihinakan Karena Takabur. Foto:  Agama Kuil Setan (ilustrasi)
Foto: thesatanictemple.com
Iblis Paling Berilmu Sejagat, Dihinakan Karena Takabur. Foto: Agama Kuil Setan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Iblis merupakan mahluk Allah SWT dari golongan malaikat yang tinggi ilmunya. Namun, Iblis sombong akhirnya Allah SWT hina dia dan akan menjadi penghuni neraka bersama sekutunya.

Iblis bagian dari golongan malaikat itu diterangkan Ibnu Katsir dalam tafsirnya. Berdasarkan pendapat Muhammad ibnu Ishaq bahwa ia meriwayatkan dari Khallad ibnu Ata, dari Tawus, dari Ibnu Abbas yang menceritakan.

Baca Juga

"Sebelum melakukan kedurhakaan, pada mulanya iblis itu termasuk golongan malaikat, dikenal dengan nama 'Azazil. Ia termasuk penduduk bumi, juga sebagai golongan malaikat yang sangat kuat ijtihadnya dan paling banyak ilmunya. Karena itulah hal tersebut mendorongnya bersikap takabur," tulis Ibnu Katsir.

Iblis berasal dari suatu kabilah yang dikenal dengan nama makhluk jin. Di dalam riwayat dari Khallad, dari Ata, dari Tawus atau dari Mujahid, dari Ibnu Abbas atau lainnya disebutkan riwayat yang semisal.

Ibnu Abu Hatim meriwayatkan, dan telah menyampaikan cerita yang sampai kepada Ibnu Abbas, bahwa pada mulanya iblis bernama Azazil, termasuk golongan malaikat yang terhormat dan memiliki empat buah sayap, kemudian menjadi iblis sesudah peristiwa tersebut."

Sunaid meriwayatkan dari Hajyaj, dari Ibnu Juraij yang mengatakan bahwa Ibnu Abbas pernah mengatakan, "Pada awalnya iblis termasuk malaikat yang terhormat dan paling disegani kabilahnya, dia ditugaskan sebagai penjaga surga dan mempunyai kekuasaan di langit dunia, juga mempunyai kekuasaan di bumi," katanya.

Hal yang sama diriwayatkan pula oleh Ad-Dahhak dan lain-lain-nya, dari Ibnu Abbas. Saleh Maula Tau-amah meriwayatkan dari Ibnu Abbas, bahwa sesungguhnya di antara para malaikat terdapat suatu kabilah (golongan) yang dikenal dengan nama jin. sedangkan iblis termasuk dari kalangan mereka.

"Iblis menguasai kawasan antara langit dan bumi, lalu ia durhaka kepada Allah, maka Allah mengutuknya menjadi setan yang laknat. Demikianlah menurut riwayat Ibnu Jarir," 

Qatadah mengatakan dari Sa'id ibnul Musayyab bahwa iblis itu pada mulanya adalah pemimpin para malaikat langit dunia.

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement