Rabu 04 Aug 2021 21:51 WIB

Antusias Pelajar Cirebon Ikut Vaksin Cukup Tinggi

Para pelajar yang datang hari ini bisa mengajak teman-teman sebaya untuk divaksin

Rep: lilis sri handayani/ Red: Hiru Muhammad
Vaksinasi Covid-19 di Kota Cirebon terus dilakukan percepatan. Upaya tersebut dimulai dari tingkat RW dengan sasaran usia 12 tahun keatas. Antusias pelajar untuk mengikuti vaksinasi pun cukup tinggi.
Foto: diskominfo kota cirebon
Vaksinasi Covid-19 di Kota Cirebon terus dilakukan percepatan. Upaya tersebut dimulai dari tingkat RW dengan sasaran usia 12 tahun keatas. Antusias pelajar untuk mengikuti vaksinasi pun cukup tinggi.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON–-Vaksinasi Covid-19 di Kota Cirebon terus dilakukan percepatan. Upaya tersebut dimulai dari tingkat RW dengan sasaran usia 12 tahun keatas. Antusias pelajar untuk mengikuti vaksinasi pun cukup tinggi.

Hal itu seperti yang terlihat di wilayah Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan. Warga termasuk pelajar antusias mendatangi lokasi vaksinasi yang digelar di aula kantor kecamatan setempat, Rabu (4/8).

Lurah Kesenden, Rulianto, mengatakan, hari ini merupakan jadwal vaksinasi untuk RW 04, 05, dan 06 Kelurahan Kesenden. Para pelajar di ketiga RW itu yang mengikuti vaksinasi cukup banyak. ‘’Banyak pelajar yang datang untuk ikut divaksin. Mereka ada yang SMA, ada juga SMP yang usianya di atas 12 tahun,’’ kata Rulianto.

Rulianto berharap, para pelajar yang datang hari ini bisa mengajak teman-teman sebaya mereka untuk ikut vaksinasi Covid-19. Hal itu dalam rangka mempercepat membentuk herd immunity di Kelurahan Kesenden maupun di Kota Cirebon secara keseluruhan.

Sementara itu, Penanggung Jawab Program Imunisasi Puskesmas Kejaksan, Bidan Lina Dwi Rahmawati, menelaskan, untuk Kelurahan Kesenden, Puskesmas Kejaksan menggelar vaksinasi Covid-19 setiap Rabu dan Sabtu.

Untuk Rabu, vaksinasi digelar di aula Kantor Kecamatan Kejaksan. Sedangkan Sabtu, digelar di Puskesmas Kejaksan. Lina menjelaskan, pihaknya mengalokasikan vaksin dalam sehari sebanyak 150 vial dosis vaksin. Setiap RW, memperoleh pembagian 50 orang. ‘’Sampai hari ini sudah berjalan enam RW di Kelurahan Kesenden,’’ kata Lina.

Salah seorang pelajar yang menjalani vaksinasi Covid-19 di aula Kantor Kecamatan Kejaksan, Naswa (15), mengungkapkan, sengaja ingin divaksin agar pandemi Covid-19 segera selesai. Dengan demikian, dia bisa kembali ke sekolah untuk belajar tatap muka. ‘’Saya kelas 9 SMP, mau divaksin karena ingin sekolah tatap muka,’’ kata Naswa. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement