Jumat 30 Jul 2021 22:54 WIB

SAR Manokwari Evakuasi Jasad Pria tanpa Identitas di Sungai

Warga sekitar juga tidak mengenali identitas jasad tersebut.

Garis Polisi (ilustrasi)
Foto: Antara/Jafkhairi
Garis Polisi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MANOKWARI -- Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi satu jasad pria tanpa identitas dari Sungai Wariori Distrik Sidey, Kabupaten Manokwari, Jumat petang. Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Manokwari Monce Brury dalam keterangannya di Manokwari, Jumat, mengatakan kantor SAR menerima laporan dari Agus anggota Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) tentang kondisi membahayakan nyawa manusia di Sungai Wariori.

"Laporan itu kami terima sekira pukul 13.30 WIT dari bapak Agus, sehingga tim SAR berjumlah sembilan orang bergerak menuju titik lokasi dan segera melakukan evakuasi jasad pria tersebut dari tepi sungai Wariori," kata Monce.

Baca Juga

Dia mengatakan, jasad pria ini belum diketahui identitasnya baik oleh pihak kepolisian setempat maupun warga sekitar sungai Wariori."Setelah evakuasi dari sungai, jasad korban sudah diantarkan untuk ditempatkan di kamar jenazah RSUD Manokwari untuk tindakan medis dan keperluan autopsi oleh pihak berwajib" katanya.

Dia mengatakan personel yang terlibat dalam operasi SAR ini terdiri dari 9 personel SAR, 5 anggota Polsek Sidey dan 2 anggota RAPI. "Operasi ini pun kami tutup," kata Monce Brury.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement