Selasa 13 Apr 2021 12:00 WIB

Saudi Keluarkan 117 Izin Kegiatan Hiburan Selama 2020

Saudi memilih portal daring 'Tarfeeh' untuk mengatur dan mengembangkan sektor hiburan

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Esthi Maharani
Kota Riyadh, ibukota Kerajaan Arab Saudi.
Foto: happytellus.com
Kota Riyadh, ibukota Kerajaan Arab Saudi.

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Komite Nasional Transformasi Digital mengumumkan secara resmi telah memilih portal daring 'Tarfeeh' untuk mengatur dan mengembangkan sektor hiburan Kerajaan Saudi, Senin (12/4) lalu.

Menurut sebuah laporan oleh Kantor Berita Saudi, 'Tarfeeh' terpilih dari lebih 800 platform potensial yang sedang dipertimbangkan. Dilansir di Arab News, Selasa (13/4), 'Tarfeeh' merupakan portal yang didirikan oleh Otoritas Hiburan Umum (GEA).

Adanya portal ini, diharapkan membantu investor dan perusahaan yang beroperasi di sektor ini dalam meminta lisensi dan izin dalam melaksanakan kegiatan dan acara rekreasi. Mereka juga dapat mengajukan permohonan sertifikat akreditasi untuk kegiatan khusus di sektor hiburan.

Dengan menggunakan portal tersebut, GEA pada tahun 2020 mengeluarkan 117 izin untuk kegiatan hiburan. Tak hanya itu, 219 izin dikeluarkan untuk mengoperasikan fasilitas hiburan, serta 398 izin untuk pertunjukan langsung di restoran dan kafe, meski ada pembatasan terkait pandemi Covid-19.

Dalam periode waktu yang sama, portal ini juga memungkinkan 188 investor mendapatkan lisensi untuk mengelola dan mengembangkan bakat seni dan hiburan.

Di sisi lain, restoran dan kafe yang terdaftar di portal untuk mendapatkan izin pertunjukan langsung, jumlahnya lebih dari 410.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement